SuaraJogja.id - Sepeda merek Brompton milik mantan Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) periode 2017-2021 Sutrisno Wibowo hilang dicuri orang. Sutrisno mengunggah kejadian yang dialaminya itu ke grup Facebook Info Cegatan Jogja (ICJ).
Sutrisna menyampaikan, sepeda buatan Inggris tersebut disimpan di Joglo rumahnya di Padukuhan Dayakan, Kalurahan Purwomartani, Kapanewon Kalasan, Sleman. Ia menyadari kalau sepedanya hilang setelah dikabari istrinya.
"Tadi pagi istri saya sedang bersih-bersih di joglo tapi kok sepeda Brompton sudah enggak ada," jelasnya kepada SuaraJogja.id, Selasa (3/8/2021).
Menurutnya, pencuri masuk ke rumahnya dengan cara memanjat tembok setinggi dua meter. Tembok tersebut, sambungnya, tidak terbuat dari batu bata, tetapi kayu yang bentuknya seperti pilar.
"Tembok yang di dekat joglo itu terbuatnya dari kayu. Kemungkinan dia masuk ke rumah saya dengan cara memanjat tembok itu," ujarnya.
Ia menduga sepedanya hilang dicuri tadi malam. Sebab, pagarnya saat malam hari selalu dikunci.
"Kalau malam pagarnya selalu dikunci. Jadi enggak ada jalan lain untuk masuk ke dalam," katanya.
Di joglo itu juga tidak terpasang CCTV. Sebab, dia tinggal di desa sehingga tidak dipasang CCTV.
"Tidak ada CCTV karena tinggal di desa," katanya.
Baca Juga: Akun Catut Namanya Komentar "Enak Jamanku to", Eks Rektor UNY Klarifikasi
Sepeda lipat itu ia beli dengan harga sekitar Rp45 juta karena punya hobi bersepeda. Dia membelinya pada 2017 silam.
"Saya belinya tahun 2017. Jadi sudah ada empat tahun saya pakai sepeda itu.
Ia mengaku belum melapor kejadian itu ke polisi. Dia mencoba memanfaatkan media sosial melalui grup Facebook ICJ untuk mencari tahu dimana sepedanya.
"Sengaja pakai sosial media supaya bisa terlacak. Ini sudah ada mulai yang kasih info soal sepeda saya," tambahnya.
Sepeda Brompton tipe RAW Lacquer M6L tersebut berwarna hitam keemas-emasan. Selain itu juga terdapat nomor seri produksi dibagian depan sepeda yaitu 1711160976. Untuk nomor rangkanya 617582.
"Kalau mau dijual pun pasti mudah ketahuan punya siapa karena ada nomor seri dan nomor rangkanya. Bagi yang menemukan akan saya beri hadiah," ujarnya.
Berita Terkait
-
Akun Catut Namanya Komentar "Enak Jamanku to", Eks Rektor UNY Klarifikasi
-
Tidak Lagi Digandrungi, Harga Sepeda Brompton Mendadak Amblas
-
Skandal Brompton, Eks Dirut Garuda Indonesia Ari Askhara Divonis 1 Tahun Penjara
-
Terbongkar Gaya Hidup Mewah Gibran Pakai Jam Gucci, Sepeda Mirip Brompton
-
Penyuap Eks Mensos Disebut Pernah Diminta Sepeda Brompton
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Selamat Tinggal Kumuh? Yogyakarta Benahi Jalan Tentara Pelajar Demi Wajah Kota yang Lebih Tertib
-
4 Link DANA Kaget Aktif, Peluang Dapat Saldo Gratis Tanpa Ribet di Sini
-
Jangan Sampai Salah Arah! Ini Rute Baru Menuju Parkir Pasar Godean Setelah Relokasi
-
Rusunawa Gunungkidul Sepi Peminat? Ini Alasan Pemkab Tunda Pembangunan Baru
-
Kominfo Bantul Pasrah Tunggu Arahan Bupati: Efisiensi Anggaran 2026 Hantui Program Kerja?