SuaraJogja.id - Bendera merah putih berukuran besar berkibar dengan latar belakang puncak Gunung Merapi di Bukit Klangon desa Glagaharjo, Kecamatan Cangkringan. Sang saka merah putih itu tampak gagah berkibar bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-76 pada Selasa (17/8/2021).
Lurah Glagaharjo, Suroto mengatakan bahwa upacara pengibaran bendera berukuran raksasa itu memang rutin dilakukan oleh warga Cangkringan, Sleman. Terhitung upacara peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia itu sudah empat kali ini dilaksanakan.
"Ya ini kan salah satu kegiatan yang rutin kita laksanakan. Jadi di sini kita sudah melaksanakan empat kali pengibaran bendera," kata Suroto.
Namun ada yang cukup berbeda dari upacara pengibaran bendera berukuran 9x6 meter tersebut. Jika sebelumnya pengibaran dilakukan saat menyambut tanggal 17 Agustus, tapi kali ini dilakukan tepat pada hari kemerdekaan.
"Kalau sebelumnya itu kita menyongsong, tapi kalau yang sekarang kita pengibaran bendera tanggal 17 Agustus dan tidak ada kata lain, intinya atas nama dari warga masyarakat ikut memeriahkan hari ulang tahun yang ke-76 ini," ujarnya.
Disampaikan Suroto, ukuran bendera raksasa itu tetap sama sejak pelaksanaannya beberapa tahun lalu. Begitu juga tiang bendera yang digunakan setinggi 17 meter itu.
Sementara itu Kapolsek Cangkringan AKP Nidia Ratih mengatakan peserta upacara pun dibatasi mengingat kondisi yang masih pandemi Covid-19. Setidaknya ada sekitar 50-60 orang yang terlibat pada upacara kali ini.
"Peserta sekitar 60 orang, terdiri dari perangkat kalurahan Glagaharjo kemudian dari relawan KSM, dan Pokdarwis," tutur Nidia.
Ditanya mengenai makna kemerdekaan Indonesia pada tahun ini, kata Nidia, sesuai dengan tema yang diangkat oleh pemerintah yaitu Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh. Pihaknya berharap momen kemerdekaan tahun ini dapat dimaknai oleh warga Cangkringan untuk bangkit
Baca Juga: Dugaan Pelecehan Terjadi di Sleman, Pria Tua Nekat Cium Perempuan Muda di Pinggir Jalan
"Kita juga berharap dengan peringatan kemerdekaan RI ini nanti warga Cangkringan khususnya warga Glagaharjo bisa tangguh dan tumbuh baik itu dalam perdagangannya maupun sektor wisatanya yang merupakan aset yang sedang kita giatkan di wilayah Cangkringan," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Anti Hujan! 10 Destinasi Wisata Indoor Jogja Paling Asyik untuk Liburan Keluarga
-
3 Rekomendasi SUV Bekas, Type Premium Bisa Dibawa Pulang dengan Modal Rp80 Jutaan
-
Demi Keselamatan Publik! Mahasiswa UMY Gugat UU LLAJ ke MK Setelah Jadi Korban Puntung Rokok
-
Harda Kiswaya di Persidangan: Hibah Tak Pernah Dikaitkan Pilkada
-
7 Fakta Panas Sidang Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman: Bupati Harda Kiswaya Terlibat?