SuaraJogja.id - Keributan terjadi di Bandara Sam Ratulangi Manado hingga videonya viral di media sosial. Di video tersebut, seorang wanita teriak histeris.
Wanita yang teriak histeris itu disebut-sebut mengaku sebagai istri kolonel dan memaksa ikut penerbangan meskipun tak memenuhi syarat.
Dalam video itu terlihat, wanita berjaket cokelat dan bertopi bunga-bunga itu tengah berbicara dengan seorang petugas keamanan. Sebelum teriak histeris makin panjang, ia dan petugas sudah adu argumen dengan nada tinggi.
Mulanya petugas menegaskan bahwa wanita itu tidak boleh masuk. Ia mengataan, "Ibu di luar, bukan di dalam."
Baca Juga: Viral Bapak-bapak Teriak Histeris sampai Dipegangi saat Disuntik Vaksin
Lalu pria itu memegang tangan wanita yang berbicara dengannya, hendak mengajaknya keluar. Calon penumpang pesawat yang tak diizinkan ikut penerbangan itu pun kembali berteriak histeris. Tak jelas apa yang ia ucapkan.
Sementara itu di balik kamera, terdengar obrolan singkat antara seorang pria dan wanita soal kejadian yang direkam itu.
Wanita yang tampaknya memegang kamera mengatakan, ibu yang teriak histeris itu tak memenuhi syarat untuk terbang dan mengaku sebagai istri kolonel.
"Katanya suaminya kolonel, baru menjabat kemarin. Terus katanya, dari Jakarta kemarin ke Manado di-acc dari karantina dari Jakarta, makanya dia bisa berangkat ke sini," kata dia.
Berdasarkan keterangan yang dibagikan @lambeturahkawanua, yang membagikan videonya di Instagram, Kamis (19/8/2021), peristiwa itu terjadi pada Rabu (18/8/2021).
Baca Juga: Viral! Kecewa Usai Beli Gamis Lewat Olshop, Wanita Ini Teriak Histeris
"Menurut informasi seorang wanita calon penumpang tujuan Manado - Jakarta berteriak histeris tidak di izinkan ikut penerbangan tujuan Manado - Jakarta karena hanya mampu menunjukan hasil rapid tes antigen, sedangkan aturan harus menunjukan hasil tes PCR," tulisnya.
Berita Terkait
-
Terdampak Erupsi Gunung Ruang, Penutupan Bandara Sam Ratulangi Diperpanjang Hingga Akhir Pekan
-
Hari Ini, Bandara Sam Ratulangi akan Dibuka Lagi Usai Terdampak Erupsi Gunung Ruang
-
Bandara Sam Ratulangi Diselimuti Debu Vulkanik Tipis Pasca Erupsi Gunung Ruang!
-
Setelah 3 Hari Ditutup, Bandara Sam Ratulangi Mulai Layani Penerbangan Hari Ini
-
Bandara Sam Ratulangi Manado Berlanjut Ditutup Hingga Malam Hari Ini
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo
-
Jalur Selatan Alami Lonjakan, Polres Kulon Progo Lakukan Buka Tutup Jalur Utama
-
Okupansi Hotel Anjlok 20 Persen di Momen Lebaran, Permintaan Relaksasi PHRI Tak Digubris Pemerintah
-
Gembira Loka Zoo Hadirkan Zona Cakar, Pengalaman Baru untuk Pengunjung Berjalan Bersama Satwa Buas
-
Mudik ke Jogja? BPBD Ingatkan Potensi Bencana Alam: Pantai Selatan Paling Rawan