SuaraJogja.id - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di wilayah Kabupaten Sleman tepatnya di Jalan Godean KM 7, barat jembatan Dusun Nglarang, Kalurahan Sidoarum, Godean pada Sabtu (21/8/2021) dini hari. Nahas satu orang dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan ini.
Infomasi ini disampaikan oleh Kanit Laka Polres Slemam Iptu Galan Adid Darmawan saat dikonfirmasi awak media. Berdasarkan laporan, kecelakaan yang melibatkan dua sepeda motor itu terjadi sekitar pukul 01.00 WIB.
Galan menyebutkan, kronologi kecelakaan sendiri berawal ketika FH (25), warga Moyudan, melaju dengan sepeda motor bermerek Supra Fit dengan nomor polisi AB 4494 SF. Diketahui F datang dari arah timur dan hendak menuju ke barat dengan kecepatan cukup kencang.
"Sesampainya di lokasi kejadian, pengendara (FH) bermaksud mendahului kendaraan yang ada di depannya," kata Galan.
Baca Juga: Kabar Duka, Samirin Bupati Sleman Periode 1985-1990 Meninggal Dunia
Namun ketika akan mendahului kendaraan tersebut, pada saat bersamaan melaju sepeda motor bermerek Supra X dengan nomor polisi AB 3708 TQ. Motor itu diketahui dikendarai oleh MR (18) warga Gamping yang melaju dari arah berlawanan dengan kecepatan sedang.
Kedua pengendara yang sudah tidak bisa mengendalikan laju kendaraan mengakibatkan tabrakan pun tidak dapat terhindarkan.
"Itu karena jarak sudah dekat, kedua kendaraan saling berbenturan (adu banteng) terjadilah kecelakaan lalu lintas," ujarnya.
Dilanjutkan Galan, benturan antara kedua sepeda motor itu pun terjadi dengan cukup keras. Hal tersebut mengakibat salah satu pengendara motor yaitu FH mengalami luka parah.
Nahas, pengendara motor Supra Fit tersebut dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian. Selanjutnya jenazah langsung dibawa ke rumah sakot Bhayangkara untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Baca Juga: Viral Video Pengendara Tewas Tabrak Pohon, Diduga Bermain Ponsel Sambil Ngebut
Sementara itu, imbuh Galan, untuk pengendara lainnya yaitu MR mengalami luka robek pada kaki kanan dengan cedera kepala berat. Pengendara sepeda motor supra X tersebut lantas dilarikan ke RSUP dr. Sardjito untuk penanganan medis.
Berita Terkait
-
Ray Sahetapy Berpulang: Perjalanan Karier sang Aktor Empat Dekade
-
Marcella Zalianty hingga Iko Uwais Unggah Kenangan Bersama Ray Sahetapi
-
Kecelakaan Fatal Mobil Listrik Xiaomi Renggut Nyawa Tiga Mahasiswi Karena Terkunci
-
Profil Ray Sahetapy, Aktor Legendaris Tanah Air Kini Berpulang
-
Aktor Legendaris! Dunia Hiburan Kenang Ray Sahetapy sebagai Mentor hingga Mitra
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Arus Lalin di Simpang Stadion Kridosono Tak Macet, APILL Portable Belum Difungsikan Optimal
-
Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran di Gunungkidul Menurun, Dispar Ungkap Sebabnya
-
H+2 Lebaran, Pergerakan Manusia ke Yogyakarta Masih Tinggi
-
Exit Tol Tamanmartani Tidak Lagi untuk Arus Balik, Pengaturan Dikembalikan Seperti Mudik
-
Putra Prabowo Berkunjung ke Kediaman Megawati, Waketum PAN: Meneduhkan Dinamika Politik