SuaraJogja.id - Aktris Elly Sugigi belum lama ini mendapat sorotan netizen. Hal itu lantaran ia kedapatan melepas jilbabnya.
Penampilan Elly Sugigi yang kadang memakai dan melepas jilbab beberapa kali ditunjukkan lewat unggahan Instagramnya.
Lewat kanal YouTube TransTV Official, dia mengaku punya alasan tersendiri kenapa belum bisa konsisten berjilbab. Dia menjelaskan alasan melepas jilbab karena untuk mencari nafkah. Dia seorang single parent yang harus menghidupi anak-anaknya seorang diri.
Elly Sugigi merasa bersyukur, di tengah pandemi masih mendapat kesempatan untuk mencari nafkah lewat akting.
Baca Juga: Menyamar Pakai Jilbab, Jurus Trio Emak-emak Selama 3 Tahun Mencopet di Mal
“Alhamdulillah PPKM aku masih dapat syuting, jadi pembantu,” katanya seperti dikutip dari Hops.id.
Saat menjadi bintang tamu dalam tayangan Rumpi, Elly blak-blakan kepada Feni Rose dalam segmen gosip atau fakta.
“Sedang pandemi ya kan, susah syuting ada tawaran akhirnya diambil aja. Meski ada syarat harus lepas kerudungnya, fakta atau gosip,” katanya.
Belum dijawab oleh Elly, Feni Rose mengaku enggak habis pikir dengan ulahnya.
”Udah gitu dia foto-foto lagi posting di Instagram-nya, enggak ngerti aku,” komentar Feni Rose.
Baca Juga: Rambut Mulai Dipenuhi Uban, Netizen Suruh Maia Estianty Pakai Jilbab
Tanpa basa-basi, Elly mengiyakan pertanyaan tersebut. Dia mengaku memang menawarkan diri untuk bermain sinetron.
”Ini fakta, aku memang minta tawaran sinetron.”
Di sinetron terbaru, Elly Sugigi harus melepas jilbab tapi berusaha mengakali penampilannya.
“Aku kebanyakan komedi. Peran pembantu, baju pendek tapi pakai stocking biar enggak aurat, kan. Bajunya agak panjang,” ungkapnya.
Elly Sugigi berusaha tidak mengumbar aurat meski tampil tanpa jilbab di layar kaca.
“Rambut dilepas enggak apa-apa yang penting aku enggak keliatan aurat, tidak berbuat dosa yang lain,” katanya.
Semua itu dilakoninya demi mencari nafkah di era pandemi. “Itu hanya pekerjaan. Mencari uang pandemi begini.”
Mendengar penjelasan Elly, Feni menimpali kalau semuanya adalah proses. Diakui Elly, dia masih berproses untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
“Iya, lagi proses (belajar).”
Sebelumnya, Elly Sugigi pernah mengunggah foto tanpa jilbab ketika membintangi sebuah sinetron. Dia mengungkap kalau lepas atau pakai hijab, hujatan akan selalu ada.
Berita Terkait
-
Iran Buka Klinik untuk Wanita "Pelanggar" Jilbab, Picu Kemarahan Publik
-
Alshad Ahmad dan Tiara Andini Diduga Liburan ke Jepang, Feni Rose: Anak Jadi Korban!
-
Ikut Sindir Sultan Andara, Pendidikan Feni Rose Jauh Lampaui Raffi Ahmad
-
Honor Feni Rose, MC Kondang Dibilang Sirik usai Ikut Sentil Parodi Gelar Kehormatan Raffi Ahmad
-
Karier Mentereng Feni Rose Usai Lulus dari UI, Diduga Ikut Sindir Gelar Doktor Raffi Ahmad: Kampusnya Saja Ruko!
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Paser: Polda Kaltim Buru Pelaku, JATAM Desak Cabut Izin PT MCM
-
276 Kegiatan Kampanye Tercatat di Kaltim, Reses DPRD Jadi Sorotan Bawaslu
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
Terkini
-
Sholawatan Pilkada Sleman Berujung Polemik, Bawaslu Usut Dugaan Eksploitasi Anak
-
Tips dan Trik Perawatan Motor Dasar
-
Gunung Merapi Muntahkan 162 Guguran Lava Sepekan, Warga Diimbau Waspada
-
Akademisi UGM: Program Transmigrasi di Papua Masih Dibutuhkan
-
Satpol PP Kota Yogyakarta Terjunkan 100 Personel Amankan Kampanye Terbuka