SuaraJogja.id - Melewati masa puber, haid menjadi salah satu penanda bahwa seorang perempuan tengah dalam proses menuju kedewasaan. Namun, tak jarang perempuan mengalami siklus menstruasi tak teratur, sehingga haid tak lancar.
Terdapat berbagai faktor yang membuat haid tak lancar. Kondisi kesehatan ini pun sering kali menimbulkan kekhawatiran.
Mulai dari pola hidup tak sehat hingga stres, berikut penyebab haid tak lancar paling umum:
1. Pengaruh Penggunaan Alat Kontrasepsi
Salah satu alat kontrasepsi yang jadi penyebab haid tidak lancar adalah pil KB. Hal ini disebabkan karena pil ini mengandung hormon estrogen dan progestin, yang bisa mencegah ovarium melepaskan sel telur.
Biasanya, tidak lancarnya haid akan mulai terjadi setelah mengkonsumsi pil ini, dan berangsur kembali ke siklus semula setelah 5 atau 6 bulan.
2. Menopause Dini
Perimenopause biasanya terjadi antara 2 sampai 8 tahun menjelang masa menopause. Di fase ini, haid biasanya mulai tak lancar dan berjarak tak pasti.
Kebanyakan kaum wanita masuk ke fasi ini pada usia 45 sampai 55 tahun. Namun pada beberapa orang, ada juga yang terdeteksi mengalami fase ini di usia 40 tahun ke bawah.
Baca Juga: 5 Penyebab Menstruasi Tak Lancar, Salah Satunya karena Stres
3. Pola Hidup Kurang Sehat
Aktivitas merokok, konsumsi minuman beralkohol, kurang olahraga, dan kekurangan asupan nutrisi, bisa jadi penyebab lain mengapa haid tidak lancar. Jadi agar kembali lancar, mari terapkan pola hidup sehat mulai dari sekarang
4. Stres Berlebih
Stres berlebihan yang dialami seorang perempuan bisa jadi penyebab haid tidak lancar berikutnya. Ketika merasakan stres terlalu berat, terjadi perubahan hormon dan hipotalamus yang merupakan bagian otak yang bertanggung jawab mengatur siklus menstruasi. Tak heran, jika tidak lancarnya haid bisa sangat dipengaruhi oleh kondisi mental seseorang.
5. Terlalu Sering Olahraga
Olahraga memang salah satu aktivitas yang diperlukan tubuh agar tetap terjaga kebugarannya. Namun dalam porsi terlalu banyak, justru hal ini bisa jadi penyebab haid tidak lancar yang tak terduga.
Berita Terkait
-
5 Penyebab Menstruasi Tak Lancar, Salah Satunya karena Stres
-
5 Penyebab Haid Tidak Lancar yang Paling Umum
-
Mengenal Fase Menstruasi, Folikel, Ovulasi, dan Luteal yang Dialami Perempuan Setiap Bulan
-
Dokter Ungkap Berbagai Masalahan Kesehatan Organ Reproduksi Perempuan
-
Dear Parents, Begini Cara Dampingi Anak Jelang Menstruasi
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
Terkini
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal
-
AI Anti Boros Belanja Buatan Pelajar Jogja Bikin Geger Asia, Ini Kecanggihannya!