SuaraJogja.id - Aksi Greysia Polii menegur Apriyani Rahayu saat ngobrol bareng di podcast Deddy Corbuzier viral di media sosial.
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu baru saja diundang ke podcast Deddy Corbuzier. Mereka membahas banyak topik, termasuk soal uang yang didapatkan Greysia Polii dan Apriyani seiring dengan kesuksesan di ajang Olimpiade Tokyo 2020.
Pada kesempatan itu pula, sikap Greysia Polii dalam membimbing Apriyani kembali terlihat, terutama ketika Deddy Corbuzier sedikit membentak Apriyani sembari bergurau.
Semula, Deddy Corbuzier bertanya perihal bagaimana Apriyani dan Greysia Polii mengelola uang yang mereka terima.
Baca Juga: Deddy Corbuzier Kesulitan Membaca Al-qu'ran karena Alasan Ini
"Gue mau tahu lu apain uangnya?" tanya Deddy Corbuzier seperti dikutip dari matamata.com.
"Ya pasti buat ditabung lah Mas Deddy," ujar Apriyani Rahayu.
Di situlah Deddy Corbuzier meluapkan kekesalannya sambil bergurau pada Apriyani.
"Ya gue tahu lah. Orang tol** juga tahu ditabung. Nggak mungkin kan lu bilang buat foya-foya," respons Deddy Corbuzier sembari memukul meja.
Apriyani langsung tertawa mendengar gertakkan Deddy Corbuzier tersebut. "Eh biasa aja hahahaha," ujarnya.
Baca Juga: Bahas Bayaran di Podcast Deddy Corbuzier, Wanda Ponika Beberkan Hal Ini
Kemudian, Apriyani pun memberikan penjelasan terkait investasi yang ia lakukan. "Gua invest, gua invest lah, pasti buat hari nanti, buat ke depannya. Udah itu doang, gua mau ngapain lagi," kata Apriyani.
Saat itulah, Greysia Polii rupanya merasa ada yang kurang tepat dari respons Apriyani tersebut. Sempat tertunduk, Greysia lantas mengarahkan pandangan pada Apriyani untuk membisikkan sesuatu.
Rupanya, Greysia Polii ingin mengingatkan soal tata krama berbicara pada Apriyani.
"Apri, ngomongnya saya, jangan gua," kata Greysia Polii lirih sembari tersenyum kepada Apriyani.
Deddy Corbuzier sempat penasaran dengan apa yang diucapkan Greysia Polii pada Apriyani. Hanya saja, Greysia tetap tak mengungkapnya.
Meski demikian, gerak bibir Greysia ketika memberi nasihat pada Apriyani itu sudah terbaca oleh netizen. Mereka pun heboh membicarakan momen itu di media sosial.
"Apri kalau nggak dibimbing Greys beda sikapnya pasti," komentar netizen.
"Sebenarnya nggak masalah soalnya kan lawan bicaranya om Deddy pembawaannya begitu. Jadi Apri kebawa juga," timpal netizen yang lain.
"Good attitude banget," ujar netizen lainnya.
"Sumpah, kakak yang mengajarkan sopan santun dengan baik," imbuh yang lain.
"Greysia kayak ibunya," komentar netizen.
Berita Terkait
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
-
Santer Kabar ke Jakarta Dikaitkan Mau Jadi Kader Golkar, Jokowi: Mau Nengok Cucu
-
Viral di TikTok! Cara Kirim Pesan Rahasia Pakai Lagu Lewat Send the Song
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini
-
Pakar hukum UGM Usul Bawaslu Diberi Kewenangan seperti KPK
-
Ini Perbedaan Alergi Susu dan Intoleransi Laktosa pada Anak