SuaraJogja.id - Penampakan sebuah surat izin mengemudi alias SIM zaman Belanda dari tahun 1930-an viral di media sosial, tetapi dari SIM itu ada yang membuat warganet salah fokus alias salfok.
Pengguna Facebook dengan akun bernama Titink Dwi Sulistami membagikan unggahan menarik melalui forum INDONESIA TEMPOE DOELOE. Ia memperlihatkan SIM milik sang kakek saat hidup di zaman Belanda.
"SIM-nya simbah zaman Belanda. Baru tahu kenapa orang-orang zaman dulu bilang SIM adalah Rebuwes, ternyata dari bahasa Belanda," tulis Titink Dwi Sulistami pada keterangannya.
Unggahan berhasil viral setelah memperoleh 1.200 tanda suka dan dibagikan lebih dari 100 kali. Dokumen yang dapat dilipat itu mencantumkan kata Rijbewis yang berarti Surat Izin Mengemudi dalam bahasa Belanda.
"Oud 20 jaren. Wonende te Ds. Ronggomoeljo Toeban. Residentie Bodjonegoro," tulis keterangan di dalam SIM. Dari keterangan tersebut, sang pemilik SIM nampak berumur 20 tahun dan tinggal di Tuban.
SIM tersebut nampak disahkan atau dikeluarkan pada tahun 1932. Banyak netizen yang mengaku bahwa tetua mereka sering menyebut Rebuwes atau Rebewes untuk menggantikan kata SIM. Netizen dibuat salfok serta terkesima dengan tulisan tangan manual yang dianggap sangat cantik.
Dengan menggunakan tinta biru, tulisan itu nampak artistik dan sangat rapi. SIM jadul di era Belanda rupanya berukuran sangat panjang dan bisa dilipat jika dibandingkan bentuk SIM saat ini. Unggahan mengenai SIM zaman Belanda di tahun 1930-an tersebut memancing beragam komentar dari netizen.
"Tulisan tangannya mantap," kata Du**h Pa**ndan.
"Beneran bentuk surat ya, bukan kartu seperti sekarang," balas Si**anto Ta**atmojo.
Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Polresta Denpasar Bali Hari Ini Selasa 2 November 2021
"Kata-kata bahasa Belanda yang (dulu) biasa digunakan. Vreij = prei = libur. Poes = pus = kucing. Stroom = strum = listrik. Leiding = ledeng/air ledeng/PDAM. Onderdeel =orderdil," kata R**i S**yo menginformasikan.
"Tulisan tangannya cantik. Foto mbahnya juga ganteng," puji Re**ng S**da.
"Waktu saya kecil masih sering dengar para orang tua bilang Rebuwes," kenang Gi**s Pr**osa.
CEK UNGGAHANNYA DI SINI.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Dijebak Kerja ke Kamboja: Pemuda Kulon Progo Lolos dari Sindikat Penipuan hingga Kabur Lewat Danau
-
Banding Kasus TKD Maguwoharjo: Jogoboyo Edi Suharjono Lawan Vonis Berat
-
Duh! Tantang Pelajar dan Serang dengan Gesper, Tiga Remaja di Yogyakarta Ditangkap Warga
-
Warga Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Santuy, Sikat 4 Link Ini!
-
Rusa Timor yang Berkeliaran di Jalanan Sleman Akhirnya Tertangkap, Begini Kondisinya