SuaraJogja.id - Penampakan sebuah surat izin mengemudi alias SIM zaman Belanda dari tahun 1930-an viral di media sosial, tetapi dari SIM itu ada yang membuat warganet salah fokus alias salfok.
Pengguna Facebook dengan akun bernama Titink Dwi Sulistami membagikan unggahan menarik melalui forum INDONESIA TEMPOE DOELOE. Ia memperlihatkan SIM milik sang kakek saat hidup di zaman Belanda.
"SIM-nya simbah zaman Belanda. Baru tahu kenapa orang-orang zaman dulu bilang SIM adalah Rebuwes, ternyata dari bahasa Belanda," tulis Titink Dwi Sulistami pada keterangannya.
Unggahan berhasil viral setelah memperoleh 1.200 tanda suka dan dibagikan lebih dari 100 kali. Dokumen yang dapat dilipat itu mencantumkan kata Rijbewis yang berarti Surat Izin Mengemudi dalam bahasa Belanda.
Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Polresta Denpasar Bali Hari Ini Selasa 2 November 2021
"Oud 20 jaren. Wonende te Ds. Ronggomoeljo Toeban. Residentie Bodjonegoro," tulis keterangan di dalam SIM. Dari keterangan tersebut, sang pemilik SIM nampak berumur 20 tahun dan tinggal di Tuban.
SIM tersebut nampak disahkan atau dikeluarkan pada tahun 1932. Banyak netizen yang mengaku bahwa tetua mereka sering menyebut Rebuwes atau Rebewes untuk menggantikan kata SIM. Netizen dibuat salfok serta terkesima dengan tulisan tangan manual yang dianggap sangat cantik.
Dengan menggunakan tinta biru, tulisan itu nampak artistik dan sangat rapi. SIM jadul di era Belanda rupanya berukuran sangat panjang dan bisa dilipat jika dibandingkan bentuk SIM saat ini. Unggahan mengenai SIM zaman Belanda di tahun 1930-an tersebut memancing beragam komentar dari netizen.
"Tulisan tangannya mantap," kata Du**h Pa**ndan.
"Beneran bentuk surat ya, bukan kartu seperti sekarang," balas Si**anto Ta**atmojo.
Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kota Serang, Selasa 2 November 2021
"Kata-kata bahasa Belanda yang (dulu) biasa digunakan. Vreij = prei = libur. Poes = pus = kucing. Stroom = strum = listrik. Leiding = ledeng/air ledeng/PDAM. Onderdeel =orderdil," kata R**i S**yo menginformasikan.
"Tulisan tangannya cantik. Foto mbahnya juga ganteng," puji Re**ng S**da.
"Waktu saya kecil masih sering dengar para orang tua bilang Rebuwes," kenang Gi**s Pr**osa.
CEK UNGGAHANNYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Update! Jadwal SIM Keliling Jakarta Hari Ini, Kamis 21 November 2024
-
Jadwal SIM Keliling Bandung November 2024: Dago Plaza & ITC Kebon Kelapa
-
BPJS Kesehatan Jadi Syarat Buat SIM, Kapan Aturannya Mulai Berlaku?
-
Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung Terbaru November 2024 Lengkap Lokasi dan Jamnya, Jangan Lupa Bawa BPJS!
-
Mau Pake eSIM? Pastikan HP Kamu Kompatibel, Begini Caranya!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025