SuaraJogja.id - Juru Bicara Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta untuk Penanganan COVID-19 Berty Murtiningsih mencatat jumlah kasus konfirmasi COVID-19 di daerah itu pada Kamis bertambah 48 orang sehingga total menjadi 156.028 pasien.
"Berdasarkan wilayah domisili, 48 pasien positif itu paling banyak berasal dari Kabupaten Sleman 25 kasus, disusul Kabupaten Bantul mencapai 18 kasus, Kabupaten Kota Yogyakarta tiga kasus, Kabupaten Gunungkidul satu kasus, dan Kulon Progo satu kasus," kata dia seperti dikutip dari Antara, Kamis (4/11/2021).
Jika mengacu riwayat kasusnya, kata dia, terdiri atas 44 pasien hasil penelusuran kontak kasus positif, dan empat pasien periksa mandiri.
Selain pasien positif, Berty juga mencatat 25 tambahan pasien sembuh, sehingga total jumlah kasus sembuh COVID-19 di DIY menjadi 150.311 orang.
Jika dilihat berdasarkan wilayah domisili, 25 pasien sembuh itu terdiri atas tiga orang asal Kota Yogyakarta, 14 orang asal Kabupaten Bantul, saut orang asal Gunung Kidul, dua orang asal Kulon Progo, serta lima orang asal Kabupaten Sleman.
Selain itu, Berty juga mencatat tambahan jumlah kasus meninggal satu sehingga total kasus meninggal di DIY menjadi 5.251 orang.
Berdasarkan data dari rumah sakit rujukan, total suspek kumulatif COVID-19 di DIY hingga Kamis tercatat 87.558 orang, sedangkan jumlah sampel yang diperiksa bertambah 5.900 sampel sehingga total menjadi 1.159. 136 sampel.
Total tempat tidur khusus isolasi kritikal di DIY yang tersedia 168 unit, saat ini terpakai 18 unit atau angka keterisian tempat tidur (BOR) 10,71 persen, sedangkan tempat tidur nonkritikal yang tersedia 1.403 telah terpakai 99 unit atau angka BOR 7, 05 persen.
Baca Juga: Kasus COVID-19 Naik Selama PPKM Level 2, Ini Tanggapan Pemda DIY
Berita Terkait
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Harga Emas Naik Berturut-turut! Antam Tembus Rp 2,399 Juta di Pegadaian, Rekor Tertinggi
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
Terkini
-
24 Jam di Malioboro Tanpa Kendaraan: Wali Kota Pantau Langsung, Evaluasi Ketat Menuju Pedestrian Permanen
-
Target Ambisius Bantul, Kemiskinan Bakal Hilang di 2026, Ini Strateginya
-
Setelah Musala Al-Khoziny Ambruk: Saatnya Evaluasi Total Bangunan Sekolah & Ponpes, Ini Kata Ahli UGM
-
Kabar Baik Petani Sleman: Penutupan Selokan Cuma 5 Tahun Sekali! Ini Kata Bupati
-
DIY Kena Pangkas Anggaran Rp170 Miliar! Begini Strategi Pemda Selamatkan APBD