Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Selasa, 16 November 2021 | 16:56 WIB
Badai eks Kerispatih [Evi Ariska/Suara.com]

SuaraJogja.id - Badai eks Kerispatih baru-baru ini mengungkapkan rahasia di balik lagu hitsnya Aku Harus Jujur. Kisahnya pun viral di media sosial.

Diketahui band Kerispatih dikenal lantaran identik dengan tembang-tembangnya yang sendu dan menyayat hati. Salah satu yang hits di antaranya bertajuk Aku Harus Jujur.

Belum lama ini, Badai eks Kerispatih yang merupakan pencipta lagu hits tersebut mengungkap makna di balik liriknya. Hal itu dibeberkan saat ia ngobrol bareng di channel YouTube Abdel Achrian.

Badai eks Kerispatih bercerita tentang lagu Aku Harus Jujur. [Abdel Achrian / YouTube]

Jadi lagu ini orang banyak kecelek, tak ada satupun yang mungkin bisa terima, aahhh itu bukan kau tapi kaum," ucap Badai.

Baca Juga: Dirawat di RS, Badai eks Kerispatih Ungkap Penyakit yang Diidap

Abdel pun sempat kaget dan tak percaya hingga mencoba mendengarkan kembali lirik lagu tersebut.

Oiye, kaum, kaum," kata Abdel.

Badai pun kemudian menceritakan bahwa lagu tersebut sebetulnya berkisah mengenai hubungan cinta yang tak biasa.

Ia menyebut bahwa cerita di balik lagu itu berasal dari curhatan seseorang yang gelisah lantaran selama ini membohongi istrinya mengenai orientasi seksualnya.

"Ceritanya gini jadi gw nih itu waktu itu mau married gw bertemu sama seseorang gw ga bisa bilang dia siapa dan apa profesinya, orang itu terlibat dalam wedding gw dia cerita sama kita berdua terutama sama gw bahwa dia itu membohongi pasangannya bertahun-tahun yang ternyata dia itu tidak suka dengan wanita," ungkapnya.

Baca Juga: Agung Akhdani Rilis Lagu Debut Ciptaan Badai Eks Kerispatih

"Dia natural curhat sama gw, dia bilang harus jujur sama pasangannya aku gamau membohongi dia dengan keterbatasanku ini," lanjutnya.

Badai eks Kerispatih bercerita tentang lagu Aku Harus Jujur. [Abdel Achrian / YouTube]

Berdasar kisah curhatan temannya itu, Badai kemudian menuangkannya menjadi sebuah lirik lagu. Ia mengaku sempat tak menyangka lantaran lagu Aku Harus Jujur nadanya terkesan melayu.

Tapi ternyata saat dilempar ke pasaran sambutannya luar biasa.

"Trus gw bilang nih lagu idenya luar biasa nih, gw blm pernah bikin yang seperti ini, maafkan kali ini aku harus jujur, itu begitu gw bikin intronya trus gw bilang sama anak-anak ini melayu banget nih, kata anak-anak bagus dai euh. Beneran nih, enak ini, kaya melayu gini? Ternyata gila banget sama kaya demi cinta, itu satu-satunya lagu yang ga gw suka, bukan badai banget tapi lagunya meledak," ceritanya.

Badai kemudian menegaskan bahwa lagu Aku Harus Jujur merupakan lagu yang sensasional. Hal itu lantaran cerita di baliknya yang tak biasa hingga tak banyak orang tahu.

"Jadi ya Aku Harus Jujur itu menurut gw lagu yang agak sensasional dan tidak banyak yang tahu lagu itu bercerita tentang gay Seorang cowok yang bertahun-tahun menyimpan rahasia mengenai keterbatasannya dia," tukasnya.

Dikutip dari akun Instagram Insta_julid, kisah Badai eks Kerispatih mengenai lagu Aku Harus Jujur itu mendapat beragam tanggapan. 

"Wkwkwk belasan taun tertipu niiyy... Mana pnh nyanyi sambil mewew2," kata giw****

"laaaa mantan gw suka nyanyi ini depan gw klo pas lg karoke a gw kira ada something sm gw, masa iya mantan gw Ting ting," tulis ay*****

"Dulu gw dengernya "terima kau seperti aku" . Ternyata "kaum' sekian tahun ini gw menggalau pake lagu yg salah," kata Ak****

Dilihat dari channel YouTube Nagaswara, tembang Kerispatih bertajuk Aku Harus Jujur tersebut saat ini sudah ditonton lebih dari 11 juta orang semenjak diunggah pada Oktober 2012 silam.

Load More