SuaraJogja.id - Terjadi kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor dengan mobil di Jalan Wates KM 6,5, tepatnya di depan toko bangunan Dewi Sri, Pedukuhan Depok, Kalurahan Ambarketawang, Kapanewon Gamping, Kabupaten Sleman pada 21 November 2021 sekitar pukul 01.50 WIB.
Kanit Laka Satlantas Polres Sleman Iptu Galan Adid Dharmawan menjelaskan, kejadian bermula ketika sepeda motor Honda Beat berpelat nomor AB 6837 AP melaju dari arah timur ke barat dengan kecepatan sedang.
Pengendara motor melaju melawan arus dan melebihi garis marka sebelah utara.
Kemudian dari dari arah barat ke timur ada mobil Honda HRV berpelat nomor AB 111 RR yang dikemudikan Yudha (24) asal Klaten, Jawa Tengah dengan kecepatan sedang.
"Sesampainya di lokasi kejadian pengendara motor tidak bisa menguasai laju kendaraannya, kemudian menabrak mobil tersebut di bagian depan," ujarnya kepada SuaraJogja.id.
Akibatnya, pengemudi dan pembonceng motor terpental hingga terjatuh dan terjadilah kecelakaan. Diketahui ternyata saat dilakukan olah TKP, kedua orang ini tidak membawa identitas diri.
"Dari dua pemuda yang belum diketahui namanya itu, satu orang tewas di lokasi kejadian. Sementara yang satunya mengalami cedera kepala berat dan tidak sadarkan diri," terangnya.
Untuk korban yang mengalami cedera kepala tengau dirawat di RS PKU Muhammadiyah Gamping.
Sementara kondisi sopir mobil dalam keadaan selamat dan tidak mengalami luka. Namun, akibat kerasnya benturan, kedua kendaraan tersebut ringsek parah.
Baca Juga: Mobil Dinas Pengadilan Negeri Trenggalek Hantam Tugu Pembatas Desa di Blitar
"Mobilnya ringsek dan sepeda motornya juga hancur. Saat ini kami sedang melakukan proses identifikasi kepada dua orang itu," ujarnya.
Berita Terkait
-
Mobil Dinas Pengadilan Negeri Trenggalek Hantam Tugu Pembatas Desa di Blitar
-
Nyungsep di Kantor Polisi, Sopir Avanza Ngaku Panik Mobil Jalan Sendiri usai Pompa Ban
-
Waduh! Salah Injak Gas, Pengemudi Avanza Nyelonong Seruduk Kantor Polsek
-
Motor Tabrak Mobil di Cilegon, Polisi: Pengendara Diduga Sedang Mabuk
-
Terekam Kamera Tangan Warga Nyaris Putus digiling Mesin Pemecah Tempurung
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jeritan Hati Sopir TransJogja: Gaji Tipis, Denda Selangit, dan Ironi di Balik Kemudi
-
Jelang Libur Nataru, Kapolri Pastikan DIY Siap Hadapi Ancaman Bencana La Nina dan Erupsi Merapi
-
Tragis! Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Monjali Sleman, Dua Orang Tewas
-
Kisah Ironis di Jogja: Bantu Ambil Barang Jatuh, Pelaku Malah Kabur Bawa Dompet dan Ponsel
-
Jaga Warga Diminta Jadi Pagar Budaya Penjaga Harmoni Yogyakarta