SuaraJogja.id - Bupati Bantul Abdul Halim Muslih optimistis wilayah yang dipimpinnya bebas dari Covid-19, paling tidak hingga Desember 2021. Keyakinan tersebut bukan tanpa alasan.
"Kami optimistis sampai Desember 2021 bebas Covid-19 karena tanda-tandanya sudah kelihatan walau ada klaster dan paparan baru, semuanya tanpa gejala. Itu yang membuat kami optimis," kata Halim, Rabu (24/11/2021).
Lantas, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 harus terus digencarkan mencapai titik yang optimal. Ia menyebutkan, protokol kesehatan (prokes) menjadi budaya hidup meski pandemi di Bumi Projotamansari jumlah kasus Covid-19 0 atau semua zona sudah hijau.
"Walau nanti Bantul sudah 0 kasus Covid-19 tetapi beberapa saat ke depan prokes masih diterapkan, termasuk pengaturan kerumunan sesuai dengan eskalasi yang terjadi pada saat itu," tuturnya.
Baca Juga: Bertahap, Siswa di Kota Jogja Jalani Skrining Covid-19 Pakai PCR
Hal yang membuatnya yakin Bantul bebas Covid-19 yaitu capaian-capaian pengendalian pandemi ini sudah signifikan. Sebab, cakupan vaksinasi Covid-19 sudah mencapai lebih dari 80 persen.
"Kemudian paparan kasus baru setelah dilakukan penelitian semuanya tanpa gejala, tidak perlu dirawat di rumah sakit dan juga sudah sembuh," ungkap politis Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu.
Jajarannya pun mendapat penghargaan dalam hal testing, tracing dan isolasi.
"Kami juga satu-satunya kabupaten yang punya Rumah Sakit Lapangan Khusus Covid-19 (RSLKC) di Bambanglipuro. Capaian ini meyakinkan kami soal perbaikan layanan kesehatan," kata dia.
Memperingati hari kesehatan nasional dalam situasi pandemi Covid-19, tambahnya, Bantul masih menetapkan tema bebas virus corona.
Baca Juga: Mengenal Batik Nitik Asli Bantul yang Dikukuhkan Sri Sultan HB X
"Hari Kesehatan Nasional di tengah pandemi Covid-19, jadi temanya masih bebas Covid-19," paparnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo
-
Jalur Selatan Alami Lonjakan, Polres Kulon Progo Lakukan Buka Tutup Jalur Utama
-
Okupansi Hotel Anjlok 20 Persen di Momen Lebaran, Permintaan Relaksasi PHRI Tak Digubris Pemerintah
-
Gembira Loka Zoo Hadirkan Zona Cakar, Pengalaman Baru untuk Pengunjung Berjalan Bersama Satwa Buas
-
Mudik ke Jogja? BPBD Ingatkan Potensi Bencana Alam: Pantai Selatan Paling Rawan