SuaraJogja.id - Menyandang nama besar keluarganya, pasangan kekasih Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel kerap jadi perhatian publik. Terlebih keduanya diketahui beda agama.
Azriel Hermansyah saat ini diketahui tengah menjalin hubungan asmara dengan Sarah Menzel. Baik Azriel maupun Sarah sudah kenal baik dengan pihak keluarga masing-masing.
Namun hubungan keduanya kerap menjadi perbincangan mengingat Azriel dan Sarah beda agama. Lantas baru-baru ini Azriel mengungkapkan soal asmaranya pada Dul Jaelani.
Azriel mengaku bahwa sang kekasih sepertinya tertarik pada agama Islam. Sementara kedua orang tuanya tak masalah jika sang anak belajar agama apapun itu.
"Ada nggak dalam hati lo ngajak dia agama Islam?" tanya Dul. "Jujur aja ada, karena memang beberapa kali gue ajak ngobrol kasih tau tentang agama Islam dia khusyu gitu, dan dia serius," jawab Azriel seperti dikutip dari Herstory.co.id.
Selain itu, Azriel juga mengungkapkan bagaimana Sarah serius mendengar bacaan ayat suci Al Quran.
"Pernah nggak lu kasih tahu surat-surat pendek kayak murottal, gitu?" tanya Dul.
"Dia senang, beberapa kali kaya gue kasih baca ayat kursi gitu, dia dengerin," kata Azriel.
Mendengar fakta tersebut Dul menyarankan agar Azriel mengajak Sarah masuk Islam.
Baca Juga: Ortu Beda Agama, Sarah Menzel Lancar Jalani Hubungan dengan Azriel Hermansyah
"Wuuuuh, men kalau saran gue masukin Islam, jaminan masuk surga men. Tapi tanpa mengurangi rasa hormat kedua orang tua Sarah. Tapi kalau memang mereka misalkan ingin jadi imam baik di Islam dan insya Allah Sarah masuk Islam, jaminan surga," jelas Dul.
Azriel pun terlihat sependapat dengan Dul. Ia pun meminta Dul untuk mendoakan yang terbaik buat dirinya dan Sarah.
"Doanya aja dulu," kata Azriel.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Soal Perbup Hibah Pariwisata, Saksi: Wewenang di Bupati Selaku Kepala Daerah
-
Harapan Baru dari Perbukitan Menoreh, Petani Patihombo Mantap Kembangkan Kopi Arabika
-
Populasi Elang Jawa Terancam Punah, Habitat yang Berkurang Drastis Jadi Penyebab
-
Heboh Mbak Rara Pawang Hujan Ditegur Abdi Dalem Saat Labuhan Parangkusumo, Ini Respon Keraton Jogja
-
Sidang Hibah Pariwisata, Saksi Ungkap WA Raudi Akmal dan Arahan Sukseskan Pilkada