SuaraJogja.id - Sebuah video porno viral telah dipastikan Polres Kulon Progo berlokasi di Bandara YIA. Di samping itu, menanggapi rumor dokter gadungan, manajemen PSS Sleman mengungkapkan bahwa dokter tersebut sudah pamit. Di sisi lain, pascakeributan di dekat UIN Sunan Kalijaga, yang membuat satu korban luka-luka dikeroyok, polisi mencari pelaku.
Sementara itu, Wali Kota Jogja memberikan pesan terkait penolakan PKL Malioboro untuk direlokasi. Tak kalah mencuri perhatian pembaca, Rezky Aditya mengabaikan polemik dengan Ariani Rezky dan bersyukur menikah dengan Citra Kirana. Simak di bawah ini lima berita terpopuler pada Kamis (2/12/2021) kemarin di SuaraJogja.id:
1. Polres Kulon Progo Sebut Video Porno yang Viral Dipastikan Diambil di Bandara YIA
Polres Kulon Progo memastikan lokasi pembuatan video porno wanita yang mempertontonkan payudara dan memainkan kemaluannya berada di Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) yang masuk wilayah Kapanewon Temon, Kulon Progo.
Baca Juga: Hasil Investigasi PT LIB: Dokter Tim PSS Sleman Ternyata Dokter Gadungan
Kapolres Kulon Progo, AKBP Muharomah Fajarini mengungkapkan usai video tersebut diunggah melalui akun twitter koleksiRARE96 pada tanggal 23 bulan November 2021, pihaknya langsung melakukan penyelidikan. Pihaknya tertantang mengungkap video tersebut.
2. Abaikan Polemik dengan Wenny Ariani, Rezky Aditya Ucap Syukur Menikah dengan Citra Kirana
Polemik terkait status putri Kekey antara Wenny Ariani dengan Rezky Aditya terus berlanjut.
Sampai saat ini, Wenny masih berharap Rezky Aditya mau menjalani tes DNA untuk memperjelas statusnya sebagai ayah kandungnya Kekey.
Baca Juga: Persiapan Sudah Mantap, PSS Sleman Incar Poin Penuh Lawan PSIS
3. Ramai Soal Dokter Tim PSS Sleman Gadungan, Manajemen: Dokter Amin Sudah Pamitan
Sebuah postingan di akun Twitter @iqbalamin89 ramai menjadi perbincangan. Unggahan 4 foto yang dibagikan pada Rabu (1/12/2021), menarasikan adanya dugaan dokter palsu yang bekerja di beberapa klub sepak bola, termasuk di PSS Sleman.
"Another Fraudster, kali ini korbannya @PSSleman, konon ybs sempat jadi Dokter Timnas. Buat instansi yang akan merekrut dokter, lain kali cek dan ricek ke situs di kki.go.id," tulis akun tersebut dikutip Kamis (2/12/2021).
4. Satu Orang Luka-Luka Dikeroyok Saat Keributan dekat UIN Sunan Kalijaga, Polisi Cari Pelaku
Keributan yang terjadi di simpang tiga Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga antara salah satu kelompok suporter dan warga di Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman, Rabu (1/12/2021), sempat meluas hingga ke Kota Jogja. Satu orang mengalami luka-luka diduga dikeroyok sejumlah kelompok tersebut.
Hal itu dikatakan Kapolsek Gondokusuman AKP Surahman saat dihubungi wartawan, Kamis (2/12/2021). Satu orang berinisial FBA (26) menjadi korban ketika melintas di Jalan Urip Sumuharjo, Kemantren Gondokusuman.
5. PKL Malioboro Tolak Direlokasi, Wali Kota Jogja Berikan Pesan Ini
Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti buka suara terkait penolakan Pedagang Kaki Lima (PKL) Malioboro yang akan direlokasi. Ia menyebut bahwa relokasi pedagang tidak akan menghilangkan mata pencaharian ribuan pedagang.
Haryadi menyampaikan, bahwa pemerintah telah memikirkan dengan matang lokasi pemindahan PKL yang diklaim bakal tetap ramai seperti kawasan Malioboro sebelumnya.
Berita Terkait
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Tantangan Terbuka Hokky Caraka untuk Wataru Endo: Saya Ingin Tahu!
-
Pecah Telur di Kandang Persis Solo, Danilo Alves Berharap Terbukanya Pesta Gol
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Menangi Derby Jateng, Persis Solo Semakin Merana
-
Hasil Persis Solo vs PSS Sleman di BRI Liga 1: Super Elja Menang 2-0
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir