SuaraJogja.id - Sebuah video porno viral telah dipastikan Polres Kulon Progo berlokasi di Bandara YIA. Di samping itu, menanggapi rumor dokter gadungan, manajemen PSS Sleman mengungkapkan bahwa dokter tersebut sudah pamit. Di sisi lain, pascakeributan di dekat UIN Sunan Kalijaga, yang membuat satu korban luka-luka dikeroyok, polisi mencari pelaku.
Sementara itu, Wali Kota Jogja memberikan pesan terkait penolakan PKL Malioboro untuk direlokasi. Tak kalah mencuri perhatian pembaca, Rezky Aditya mengabaikan polemik dengan Ariani Rezky dan bersyukur menikah dengan Citra Kirana. Simak di bawah ini lima berita terpopuler pada Kamis (2/12/2021) kemarin di SuaraJogja.id:
1. Polres Kulon Progo Sebut Video Porno yang Viral Dipastikan Diambil di Bandara YIA
Polres Kulon Progo memastikan lokasi pembuatan video porno wanita yang mempertontonkan payudara dan memainkan kemaluannya berada di Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) yang masuk wilayah Kapanewon Temon, Kulon Progo.
Baca Juga: Hasil Investigasi PT LIB: Dokter Tim PSS Sleman Ternyata Dokter Gadungan
Kapolres Kulon Progo, AKBP Muharomah Fajarini mengungkapkan usai video tersebut diunggah melalui akun twitter koleksiRARE96 pada tanggal 23 bulan November 2021, pihaknya langsung melakukan penyelidikan. Pihaknya tertantang mengungkap video tersebut.
2. Abaikan Polemik dengan Wenny Ariani, Rezky Aditya Ucap Syukur Menikah dengan Citra Kirana
Polemik terkait status putri Kekey antara Wenny Ariani dengan Rezky Aditya terus berlanjut.
Sampai saat ini, Wenny masih berharap Rezky Aditya mau menjalani tes DNA untuk memperjelas statusnya sebagai ayah kandungnya Kekey.
Baca Juga: Persiapan Sudah Mantap, PSS Sleman Incar Poin Penuh Lawan PSIS
3. Ramai Soal Dokter Tim PSS Sleman Gadungan, Manajemen: Dokter Amin Sudah Pamitan
Sebuah postingan di akun Twitter @iqbalamin89 ramai menjadi perbincangan. Unggahan 4 foto yang dibagikan pada Rabu (1/12/2021), menarasikan adanya dugaan dokter palsu yang bekerja di beberapa klub sepak bola, termasuk di PSS Sleman.
"Another Fraudster, kali ini korbannya @PSSleman, konon ybs sempat jadi Dokter Timnas. Buat instansi yang akan merekrut dokter, lain kali cek dan ricek ke situs di kki.go.id," tulis akun tersebut dikutip Kamis (2/12/2021).
4. Satu Orang Luka-Luka Dikeroyok Saat Keributan dekat UIN Sunan Kalijaga, Polisi Cari Pelaku
Keributan yang terjadi di simpang tiga Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga antara salah satu kelompok suporter dan warga di Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman, Rabu (1/12/2021), sempat meluas hingga ke Kota Jogja. Satu orang mengalami luka-luka diduga dikeroyok sejumlah kelompok tersebut.
Hal itu dikatakan Kapolsek Gondokusuman AKP Surahman saat dihubungi wartawan, Kamis (2/12/2021). Satu orang berinisial FBA (26) menjadi korban ketika melintas di Jalan Urip Sumuharjo, Kemantren Gondokusuman.
5. PKL Malioboro Tolak Direlokasi, Wali Kota Jogja Berikan Pesan Ini
Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti buka suara terkait penolakan Pedagang Kaki Lima (PKL) Malioboro yang akan direlokasi. Ia menyebut bahwa relokasi pedagang tidak akan menghilangkan mata pencaharian ribuan pedagang.
Haryadi menyampaikan, bahwa pemerintah telah memikirkan dengan matang lokasi pemindahan PKL yang diklaim bakal tetap ramai seperti kawasan Malioboro sebelumnya.
Berita Terkait
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Hasil BRI Liga 1: Dipecundangi PSBS Biak, PSS Sleman Terbenam di Dasar Klasemen
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
-
Gustavo Tocantins Beri Sinyal Positif, PSS Sleman Mampu Bertahan di Liga 1?
-
Dibayangi Degradasi, Pieter Huistra Bisa Selamatkan Nasib PSS Sleman?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja