SuaraJogja.id - Badan Intelijen Negara Daerah DIY menggiatkan penyelenggaraan pelayanan vaksinasi COVID-19 bagi warga lanjut usia (lansia) dan penyandang disabilitas di Kabupaten Kulon Progo.
Koordinator Vaksinasi COVID-19 Badan Intelijen Negara Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta di Kecamatan Panjatan Muhammad Iqbal mengatakan bahwa pada Selasa pelayanan vaksinasi bagi warga lansia dan penyandang disabilitas dipusatkan di Desa Krembangan, Kecamatan Panjatan.
"Krembangan dipilih karena capaian vaksinasinya masih kurang dan masuk daerah rawan bencana, baik banjir di sisi selatan dan angin kencang hingga kebakaran. Sementara kondisi geografisnya juga kurang mendukung, menyulitkan lansia untuk mengakses fasilitas kesehatan," kata Iqbal seperti dikutip dari Antara, Selasa (7/12/2021).
Pelayanan vaksinasi COVID-19 yang diselenggarakan di Desa Krembangan pada Selasa ditargetkan bisa menjangkau 200 warga.
Menurut perangkat Desa Krembangan, Wahudi, masih ada warga di desanya yang tidak bersedia menjalani vaksinasi COVID-19, karenanya pemerintah desa bersama dengan tokoh masyarakat menggiatkan sosialisasi untuk meningkatkan pemahaman warga mengenai pentingnya vaksinasi.
Selain di Krembangan, pelayanan vaksinasi juga diselenggarakan di Balai Desa Temon Kulon dengan target 100 orang.
Iqbal mengatakan, Badan Intelijen Negara Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta akan mengintensifkan pelayanan vaksinasi COVID-19 dari rumah dan ke rumah bagi warga lansia dan penyandang disabilitas.
Selain untuk mendekatkan pelayanan vaksinasi ke masyarakat, ia menjelaskan, pelayanan dari rumah ke rumah ditujukan untuk mengetahui kendala pelaksanaan vaksinasi di lapangan.
Jumlah warga yang menjadi sasaran vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Kulon Progo sebanyak total 342.720 orang. Sasaran yang sudah mendapat vaksinasi dosis pertama tercatat 86,4 persen dan target yang sudah mendapat vaksinasi dosis lengkap sebanyak 75,3 persen.
Baca Juga: Ditangkap di Bandung, Perempuan Pamer Payudara di YIA Dibawa ke Polres Kulon Progo
"Kami mendukung upaya Pemkab Kulon Progo mencapai target vaksinasi 100 persen dari total 342.720 sasaran," kata Iqbal.
Iqbal juga mengingatkan masyarakat agar disiplin menjalankan protokol kesehatan selama libur Natal dan Tahun Baru.
Berita Terkait
-
KSP Konsolidasi Jelang Libur Nataru, Dinpar Jogja Usul Vaksinasi Wisata
-
Satgas Akui Capaian Vaksinasi Rendah, 50 Ribu Vaksin di Siak akan Kedaluwarsa
-
Pemerintah Kejar Target Vaksinasi COVID-19 Dosis Kedua Capai 113 Juta Jiwa di Akhir Tahun
-
Antisipasi Varian Omicron, Menlu Retno Dorong Percepatan Vaksinasi Global
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Gagal Pindah! Lahan Sekolah Pengganti SD Nglarang Ternyata Lahan Sawah Dilindungi
-
Program Barter Sampah Rumah Tangga di Jogja: Dapat Sembako dari Beras hingga Daging Segar
-
Kesuksesan BRI Raih Penghargaan di Ajang Global Berkat Program BRInita dan BRILiaN
-
Viral! Makan Bareng Satu Kampung Gegara Lolos PPPK di Gunungkidul, Publik Auto Heboh
-
15 Rekomendasi Tempat Wisata di Gunung Kidul untuk Liburan Akhir Pekan