SuaraJogja.id - Nasib apes dialami warga asal Condongcatur, Depok, Sleman Kusbiantoro (61). Bangunan seluas 3x10 meter yang sebelumnya bekas menyimpan anggur di Jalan Suryonegaran nomor 12, Kelurahan Bumijo, Kemantren Jetis, Kota Jogja terbakar habis, Rabu (8/12/2021) malam.
Kasi Humas Polresta Yogyakarta, AKP Timbul Sasana Raharja menyatakan peristiwa terjadi akibat arus pendek atau korsleting listrik.
"Benar kebakaran menghanguskan bekas gedung minuman anggur Gemini 5000 di Jetis. Peristiwa terjadi sekitar pukul 20.10 WIB. Sebanyak 3 armada damkar yang datang untuk pemadamannya," kata Timbul dihubungi wartawan, Kamis (9/12/2021).
Kebakaran berawal ketika para saksi masih berjaga di sekitar lokasi. Kemudian saksi bernama Sutanto (39) melihat percikan api di atas bangunan yang saat ini menjadi tempat istirahat dan dapur umum bagi penjaga gudang anggur itu.
"Saksi melihat ada api yang muncul dari atas bangunan. Selanjutnya melaporkan kepada saksi lain bernama Muryanto (69). Tidak lama langsung terjadi kobaran api diikuti asap hitam," ujar dia.
Muryanto langsung menghubungi petugas Damkar Kota Yogyakarta. Sembari menunggu sejumlah warga sekitar melakukan penyelamatan dengan memadamkan api lewat ember berisi air.
"Sekitar 15 menit 2 armada Damkar datang dan langsung melakukan pemadaman. Selanjutnya 1 armada Damkar UGM juga ikut memadamkan api," terang dia.
Pemadaman berakhir sekitar pukul 22.50 WIB. Timbul memastikan dari insiden itu, tidak ada korban jiwa.
"Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian material yang dialami pemilik bangunan," kata Timbul.
Baca Juga: Palsukan Tanda Tangan Debitur, Pegawai Honorer Mandiri Dihukum PN Sleman 8 Bulan Penjara
Dari catatan yang dihimpun kepolisian, kerugian material mencapai Rp10 juta.
Timbul mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan mengecek kembali kondisi ruangan atau rumah. Termasuk juga kondisi kabel listrik yang terpasang di bangunan untuk menghindari arus pendek yang berakhir dengan Insiden kebakaran.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
- Lupakan Vario! 5 Rekomendasi Motor Gagah Harganya Jauh Lebih Murah, Tenaganya Bikin Ketagihan
- Pemain Keturunan Rp52,14 Miliar Follow Timnas Indonesia: Saya Sudah Bicara dengan Pelatih Kepala
- Sedan Bekas Tahun Muda Mulai Rp 70 Juta, Ini 5 Pilihan Irit dan Nyaman untuk Harian
- Pemain Keturunan Palembang Salip Mauro Zijlstra Gabung Timnas Indonesia, Belum Punya Paspor RI
Pilihan
-
Ole Romeny Jalani Operasi, Gelandang Arema FC Pilih Tutup Komentar di Instagram
-
Pengusaha Lokal Bisa Gigit Jari, Barang Impor AS Bakal Banjiri Pasar RI
-
BREAKING NEWS! Satoru Mochizuki Dikabarkan Dipecat dari Timnas Putri Indonesia
-
Tarif Trump 19 Persen Bikin Emiten Udang Kaesang Makin Merana
-
Memanas! Penggugat Wanprestasi Mobil Esemka Pertanyakan Bukti Video PT SMK
Terkini
-
Waspada Kemarau Basah: Jangan Kaget Jika Harga Cabai dan Bawang Merah Melonjak
-
Demi Tol Solo-YIA, 289 Makam Dipindah dalam 4 Hari, Ini Lokasi Barunya
-
15 Tahun Penjara Menanti, Pengedar Uang Palsu di Sleman Tertangkap, Modusnya Bikin Geleng Kepala
-
Update Kasus Pengerusakan Mobil Patroli Godean: Polisi Ungkap Identitas dan Peran 2 Tersangka Baru
-
BRILiaN Way: Langkah Transformasi Budaya BRI Menuju Bank Terprofit di Asia Tenggara