SuaraJogja.id - Ninja Xpress sebagai penyedia layanan logistik last mile terkemuka di Asia Tenggara, hadirkan berbagai program loyalitas bertajuk Ninja Rewards, sebagai dukungan untuk bantu Usaha Kecil Menengah (UKM) semakin produktif.
Berangkat dari semangat “Siap Bantu Sampai Tujuan”, Ninja Xpress berkomitmen memastikan ketepatan, kemudahan dan solutif dalam menjawab kebutuhan customer, salah satunya untuk para pelaku UKM di wilayah Yogyakarta.
Menurut laporan Suara UKM Negeri garapan Ninja Xpress dan Markplus, dalam hal pemasaran, 57% UKM mengharapkan bantuan untuk melakukan promosi menggunakan iklan Facebook atay Instagram dan 56% menginginkan bantuan penggunaan influencer untuk mempromosikan produknya. Untuk itu, Ninja Xpress turut mendukung semangat UKM untuk tetap produktif melalui Ninja Rewards.
Ninja Rewards sebagai bentuk nyata dukungan kepada UKM
Baca Juga: Barang Impor Murah Asal China 'Jajah' Indonesia, Pelaku UKM Minta Pemerintah Tegas
CMO Ninja Xpress Andi Djoewarsa menjelaskan, pelaku UKM di Yogyakarta dapat memanfaatkan program loyalitas Ninja Rewards, seperti Point Rewards, Creative Hub, Prima Benefit, Aksilerasi, dan Pinjaman Modal. Sebanyak 12 kategori dan 400 lebih item hadiah dapat ditukarkan dengan Point Rewards yang dimiliki shipper atau pelaku UKM.
"Hadiah tersebut seperti aksesoris, barang elektronik, fashion, gadget, home living, uang muka kendaraan bermotor, office stationery, health and body care, voucher diskon delivery, peminjaman modal hingga penukaran GarudaMiles untuk penerbangan menggunakan maskapai Citilink," katanya dalam jumpa pers di rumah makan Omah Dhuwur, Kotagede, Kota Jogja pada Jumat (10/12/2021).
Di samping itu, terdapat Creative hub yang turut mendukung pelaku UKM lokal menghasilkan materi promosi produk dengan layanan gratis seperti foto produk, iklan di media sosial, kolaborasi bersama para influencer, hingga dukungan manajemen konten media sosial.
Bisnis juga dapat tumbuh melesat lewat Aksilerasi, yang didesain sebagai program percepatan khusus UKM dalam bentuk rangkaian pelatihan bisnis secara online yang menekankan pada penerapan aplikatif dan tanpa biaya. Hingga saat ini, Aksilerasi sudah berlangsung ketiga kali dan memiliki metode yang berubah setiap batchnya, menyesuaikan dengan kebutuhan para pelaku UMKM.
"Tidak kalah menarik, untuk memudahkan pelaku UKM dalam mengatasi kendala keterbatasan modal, Ninja Xpress menyediakan fasilitas Pinjam Modal yang aman dan terpercaya dengan beberapa pemain jasa keuangan seperti Pinjam Modal," paparnya.
Baca Juga: Bumi Mulawarman Fokus Berdayakan Koperasi dan UKM, Ini Penjelasannya
Dikatakannya, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), di DIY ada lebih dari 500.000 UMKM yang tersebar di kabupaten dan kota, sejalan dengan data tersebut Ninja Xpress optimistis untuk bantu produktivitas dengan berbagai program yang kami miliki. Harapannya mampu membantu pelaku UKM untuk semakin produktif, dan berkembang lebih cepat.
Berita Terkait
-
Pantang Terpuruk Usai Kena PHK: Ini Tips Kredit Mobil untuk Usaha Kecil Menengah, Solusi Bangkit saat Krisis!
-
UKM Keripik Pisang Buka Lapangan Kerja Hingga Ekspansi ke Mancanegara
-
Soal Izin Kelola Tambang, Pemerintah: Biar Ada Peluang UKM Jadi Usaha Besar
-
UKM di Marketplace PaDi Bisa Ajukan Pinjaman hingga Rp5 Miliar
-
Wakil Menteri UMKM Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Wujudkan Indonesia Emas 2045
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja