SuaraJogja.id - Berikut ini penjelasan mengenai fungsi otot jantung. Otot jantung bekerja setiap saat tanpa henti, tapi juga mempunyai masa istirahat setiap kali berdenyut.
Otot, seperti dikutip dari buku Mudah dan Aktif Belajar Biologi, yang dikarang Rikky Firmansyah dkk., merupakan alat gerak aktif. Hal itu karena kontraksi otot dapat menggerakkan tulang hingga muncul gerak.
Berdasarkan struktur dan fungsinya, otot dibagi dalam tiga jenis, yakni otot lurik, otot polos dan otot jantung. Dalam artikel ini, kita akan fokus pada otot jantung.
Berdasarkan Buku Ajar Anatomi Fisiologi Jilid 1, yang dikarang Muhammad Seto Sudirman, otot jantung juga disebut dengan otot serat lintang involunter. Meski terus bekerja tanpa henti, otot jantung juga punya waktu istirahat, yakni setiap kali berdenyut.
Struktur mikroskopis otot jantung mirip dengan otot skelet atau otot rangka. Otot jantung memiliki banyak inti sel yang terletak di tepi agak ke tengah. Panjang sel ini berkisar antara 85-100 mikron dan diameternya sekitar 15 mikron.
Fungsi Otot Jantung
Fungsi otot jantung adalah kontraksi secara ritmik dan terus menerus memompa darah melalui sistem sirkulasi. Sehingga, sel-sel mendapat suplai oksigen dan bahan makanan yang tetap dan menyingkirkan hasil sisa dari sel.
Sel-sel tersebut saling bersinergi dengan jaringan saraf jantung dalam mendukung proses kontraksi organ jantung secara teratur.
Perbedaan dengan otot rangka adalah otot rangka dikendalikan secara sadar, sementara otot jantung bekerja secara otomatis.
Baca Juga: Fungsi Oximeter, Alat Pendeteksi Kadar Oksigen dalam Tubuh
Dikutip dari Halodoc, sel otot jantung turut mengandung mitokondria yang disebut sebagai pembangkit tenaga sel. Hal ini merupakan organel yang mengubah oksigen dan glukosa menjadi energi dalam bentuk ATP atau adenosis trifosfat.
Memperkuat dan Menjaga Otot Jantung
Olahraga merupakan bagian dari cara memperkuat otot jantung. Dikutip dari Halodoc, melansir American Heart Association, orang dewasa setidaknya butuh 150 menit berolahraga intensitas sedang per pekan.
Target ini sangat mudah untuk dicapai, namun lebih baik bukan dalam sekali sesi saja. Olahraga lima hari dalam sepekan, dengan waktu 30 menit dalam setiap sesi, sangat bagus untuk kesehatan, termasuk dalam hal itu memperkuat otot jantung.
Kardio menjadi salah satu olahraga yang bagus untuk memperkuat otot jantung. Olahraga kardio sendiri dinamai berdasarkan manfaat otot jantung.
Melakukan kardio secara teratur dapat membantu menurunkan tekanan darah, mengurangi detak jantung dan membuat pompa jantung lebih efektif. Jalan-jalan, berlari, bersepeda dan berenang merupakan jenis olahraga kardio.
Berita Terkait
-
6 Manfaat Sakti Jalan Kaki yang Jarang Kamu Sadari: Jantung Lebih Kuat, Otak Jadi Gak Lemot
-
Konsistensi Haji Robert dan NHM Peduli Bantu Pasien Jantung dari Berbagai Daerah di Maluku Utara
-
9.351 Orang Dilatih untuk Selamatkan Nyawa Pasien Jantung, Pecahkan Rekor MURI
-
Smartwatch Selamatkan Nyawa: Kisah Pasien yang 'Diperintah' Jam Pintar untuk Periksa ke Dokter
-
Silent Killer Mengintai: 1 dari 3 Orang Indonesia Terancam Kolesterol Tinggi!
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
Terkini
-
Makam Raja Imogiri: Saksi Bisu Pemakaman Megah Raja Solo, 500 Anak Tangga Jadi Ujian Terakhir
-
Makam Raja-raja Mataram di Imogiri: Pilihan Sultan Agung dan Sejarah yang Terukir
-
Warga Jetisharjo Geger! Mortir Perang Dunia II Ditemukan Saat Gali Tanah
-
Banjir & Longsor Mengintai: Kulon Progo Tetapkan Status Siaga Darurat, Dana Bantuan Disiapkan?
-
Gunungkidul Genjot Pendidikan: Bupati Siapkan 'Dukungan Penuh' untuk Guru