SuaraJogja.id - Perayaan malam pergantian tahun tinggal menunggu hitungan menit. Namun pandemi Covid-19 yang masih melanda tak jarang membuat orang-orang lebih memilih menghabiskan waktu di rumah.
Berdasarkan pantauan SuaraJogja.id di lapangan hingga pukul 11.07 tidak ada kemacetan arus lalu lintas di wilayah Sleman. Mulai dari Jalan Ring Road Utara di Monjali hingga ke Jalan Gejayan kondisi lalu lintas cenderung ramai lancar.
Tidak tampak penumpukan-penumpukan kendaraan pada ruas-ruas titik tertentu. Termasuk juga lalu lintas di Jl. Laksda Adisucipto tepatnya di wilayah Plaza Ambarukmo, Caturtunggal, Depok, Sleman.
"Kondisi di pospam Amplaz sampai sekarang masih landai. Tidak ada kemacetan, lalu lintas lancar," kata Kapospam Ambarrukmo, Iptu Winarjo kepada awak media, Jumat (31/12/2021).
Baca Juga: Malam Tahun Baru, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Sleman
Pria yang juga menjabat sebagai Kanit Laka Polsek Depok Barat itu mengakui memang kondisi malam pergantian tahun kali ini lebih sepi dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Mengingat saat ini pandemi Covid-19 yang belum berakhir.
Ditambah dengan aturan-aturan serta imbauan kepada masyarakat untuk tetap di rumah saja. Secara khusus, kata Winarjo, pospam Ambarrukmo ini memang untuk mengantisipasi kerumunan akibat dari pesta kembang api.
"Ini kita jaga untuk antisipasi tahun baru, biasanya kan kalau sebelumnya itu pesta kembang api. Tahun ini kan engga ada cuma antisipasi kalau ada yang menyalakan kembang api. Untuk arus lalin masih landai tidak seperti yang dulu," terangnya.
"Kerawanan tidak ada paling cuma macet saja. Ini kan juga enggak macet," sambungnya.
Disampaikan Winarjo, lalu lintas yang landai ini bahkan sudah berlangsung sejak sore tadi. Selain dari lalu lintas, penegakam protokol kesehatan juga menjadi fokusnya.
Baca Juga: Berjaga-jaga Hadapi Lonjakan Kasus Covid Pasca Nataru, Sleman Siagakan Isoter Terpadu
"Intinya tetap harus prokes, yang penting enggak kerumunan aja dan pakai masker semua. Selain itu yang penting tidak ada pesta kembang api," ujarnya.
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Hasil BRI Liga 1: Dipecundangi PSBS Biak, PSS Sleman Terbenam di Dasar Klasemen
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan