SuaraJogja.id - Aktris dan presenter Anya Dwinov tak ambil pusing dengan penilaian masyarakat tentang usia menikah. Meski mendekati kepala empat, perempuan berusia 39 tahun itu santai saat ‘diminta’ segera menikah.
Anya mengaku sudah berhubungan cukup lama dengan seorang pria. Kekasihnya adalah duda dengan tiga anak di mana yang bungsu sudah berusia belasan tahun.
Kepada Celine Evangelista di kalan Youtube Dapur Bincang Online yang diunggah 3 Januari 2022 Anya menceritakan alasannya masih betah melajang. Dia mengaku sudah memiliki hidup yang indah meski belum menikah. “Kalau gue, tidak menutup diri dengan percintaan karena gue living a fairy tale banget,” katanya.
Meski belum dinikahi, Anya Dwinov menilai pasangannya sudah membahagiakannya. “Karena selama udah masuk beberapa belas tahun terakhir ini gue menemukan pasangan the love of my life yang menurut gue anugerah dari Tuhan karena gue bisa menjadi diri gue sendiri sambil menemukan orang yang menyempurnakan gue.”
Makanya dia santai ketika dihadapkan pertanyaan kapan menikah. “Jadi kalau orang nanya kenapa belum nikah, I don’t know belum aja kali ya karena i'm living a happy life dan belum menemukan ada yang lebih happy dari ini.”
Dia enggak menampik awalnya sering disindir karena belum menikah di usia yang matang. “Apakah keluarga menentang, linkungan? Apakah yang gue lakukan mengganggu mereka, merugikan mereka? apakah yang gue lakukan berefek dalam kehidupan mereka? Enggak kan,” lanjutnya panjang lebar, seperti dilansir Hops.id--jaringan Suara.com.
Merasa keputusannya untuk tetap lajang tidak merugikan siapa pun, Anya enggan dihakimi. “Ya sudah biarlah gue lakukan sesuatu yang menurut gue membahagiakan gue. Jangan menghakimi gue akan sesuatu yang enggak ada hubungannya sama hidup lo, gitu.”
Ibunya juga sudah merestui keputusannya. “Kalau nyokap gue udah dalam fase ya sudah lah, selama gue enggak mengganggu kehidupan orang lain, selama enggak ada yang terganggu dari keputusan gue.”
Baca Juga: Anya Dwinov Bersyukur Kekasih Tak Minta Cepat Menikah Meski Sudah 10 Pacaran
Berita Terkait
-
Anya Dwinov Bersyukur Kekasih Tak Minta Cepat Menikah Meski Sudah 10 Pacaran
-
Belum Ada Panggilan Jiwa Alasan Anya Dwinov Belum Mau Menikah
-
10 Tahun Pacaran, Anya Dwinov Bersyukur Kekasih Tak Meminta Cepat Nikah
-
Son Seok Gu dan Lee Seol Dilaporkan Pacaran, Ini Faktanya
-
Usia Ideal untuk Menikah Menurut Buya Yahya, Umur 14 Tahun Diperbolehkan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up