SuaraJogja.id - Kepala Eksekutif Hong Kong Carrie Lam memerintahkan penyelidikan atas perilaku 13 pejabat senior pemerintah yang menghadiri sebuah pesta ulang tahun yang terpapar COVID-19.
Pesta itu digelar oleh Witman Hung, wakil Hong Kong di badan legislatif China. Dua dari 170 tamu yang hadir di pesta itu dinyatakan positif terinfeksi virus corona.
Ke-13 pejabat Hong Kong itu dan 19 anggota dewan legislatif Hong Kong yang baru dinyatakan negatif COVID-19. Tamu-tamu lainnya akan dikarantina di fasilitas pemerintah pekan ini.
Lam mengatakan dalam pernyataan pada Jumat malam bahwa dia memerintahkan penyelidikan secara terperinci mengenai kehadiran 13 pejabat di pesta itu.
"Saya telah menginstruksikan semua pejabat yang dikarantina untuk tidak melanjutkan tugas mereka dan mereka harus mengambil cuti untuk menjalani karantina,” kata Lam.
Di antara pejabat senior yang hadir adalah Menteri Dalam Negeri Hong Kong Casper Tsui, Direktur Imigrasi Au Ka-wang, Komisaris Polisi Raymond Siu dan Kepala Komisi Independen Anti Korupsi Simon Peh.
Mereka dan pejabat pemerintah lain yang menghadiri pesta itu telah meminta maaf kepada publik.
Pada Rabu (5/1), Hong Kong resmi melarang penerbangan dari delapan negara selama dua pekan untuk mencegah penyebaran virus corona varian Omicron.
Otoritas Hong Kong pada Jumat (7/1) juga melarang warga makan malam di restoran setelah pukul 6 petang, menutup tempat-tempat publik seperti bar, klub, pusat kebugaran, salon kecantikan dan kolam renang. Kerumunan orang dibatasi tak lebih dari empat orang.
Baca Juga: Media Dibayangi Pembredelan, AJI Desak Otoritas Hong Kong Lindungi Kebebasan Pers
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta