SuaraJogja.id - Kepala Eksekutif Hong Kong Carrie Lam memerintahkan penyelidikan atas perilaku 13 pejabat senior pemerintah yang menghadiri sebuah pesta ulang tahun yang terpapar COVID-19.
Pesta itu digelar oleh Witman Hung, wakil Hong Kong di badan legislatif China. Dua dari 170 tamu yang hadir di pesta itu dinyatakan positif terinfeksi virus corona.
Ke-13 pejabat Hong Kong itu dan 19 anggota dewan legislatif Hong Kong yang baru dinyatakan negatif COVID-19. Tamu-tamu lainnya akan dikarantina di fasilitas pemerintah pekan ini.
Lam mengatakan dalam pernyataan pada Jumat malam bahwa dia memerintahkan penyelidikan secara terperinci mengenai kehadiran 13 pejabat di pesta itu.
"Saya telah menginstruksikan semua pejabat yang dikarantina untuk tidak melanjutkan tugas mereka dan mereka harus mengambil cuti untuk menjalani karantina,” kata Lam.
Di antara pejabat senior yang hadir adalah Menteri Dalam Negeri Hong Kong Casper Tsui, Direktur Imigrasi Au Ka-wang, Komisaris Polisi Raymond Siu dan Kepala Komisi Independen Anti Korupsi Simon Peh.
Mereka dan pejabat pemerintah lain yang menghadiri pesta itu telah meminta maaf kepada publik.
Pada Rabu (5/1), Hong Kong resmi melarang penerbangan dari delapan negara selama dua pekan untuk mencegah penyebaran virus corona varian Omicron.
Otoritas Hong Kong pada Jumat (7/1) juga melarang warga makan malam di restoran setelah pukul 6 petang, menutup tempat-tempat publik seperti bar, klub, pusat kebugaran, salon kecantikan dan kolam renang. Kerumunan orang dibatasi tak lebih dari empat orang.
Baca Juga: Media Dibayangi Pembredelan, AJI Desak Otoritas Hong Kong Lindungi Kebebasan Pers
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Perusahaan Skincare Resmikan Klinik Baru di Yogyakarta, Siap Bangun Pabrik pada Tahun Depan
-
DANA Kaget Spesial Warga Jogja: Akhir Pekan Cuan Rp199 Ribu, Sikat Linknya!
-
10 Kuliner Hidden Gem Jogja yang Wajib Dicoba, Cocok Buat Jalan Santai Akhir Pekan
-
Jeritan Hati Sopir TransJogja: Gaji Tipis, Denda Selangit, dan Ironi di Balik Kemudi
-
Jelang Libur Nataru, Kapolri Pastikan DIY Siap Hadapi Ancaman Bencana La Nina dan Erupsi Merapi