SuaraJogja.id - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, menyulap Blok F dan G Pasar Sentolo Baru menjadi pasar oleh-oleh untuk mendukung perkembangan sektor pariwisata dan mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat, khususnya pelaku industri kecil menengah di wilayah ini.
Sekretaris Dinas Perdagangan dan Industri Kulon Progo Roehady Goenoeng Purwo Hantoko di Kulon Progo, Senin, mengatakan sejak delapan tahun diresmikan, Pasar Sentolo Baru sepi pembeli.
"Untuk membangkitkan Pasar Sentolo Baru ini, kami mengubah Blok F dan G menjadi pasar oleh-oleh bagi wisatawan yang berwisata ke Kulon Progo, dan DIY," kata Goenoeng.
Ia mengatakan Disdaging sudah mengupulkan Asosiasi Pedang Pasar Sentolo Baru, pelaku industri kecil menengah (IKM), agen perjalanan, Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) DIY, dan HPI Kulon Progo hingga pengemudi bus.
Baca Juga: Tambah 8 Kasus, Dinkes Kulon Progo Ingatkan Masyarakat: Covid-19 Masih Ada
"Dalam pertemuan tersebut, kami meminta masukan dari mereka untuk mengembangkan Pasar Oleh-oleh Sentolo. Kami bercita-cita mengembangkan Pasar Oleh-oleh Sentolo ini seperti Pasar Sukowati di Bali," katanya.
Saat ini, Pasar Oleh-oleh Sentolo menjual berbagai produk lokal olahan IKM Kulon Progo, kerajinan, batik, dan pakaian atau mininya Pasar Sukowati di Bali. Pasar Oleh-oleh Sentolo masih dalam proses pengembangan karena baru dibuka pada Januari ini. Ke depan, kuliner juga akan meramaikan Pasar Oleh-oleh Sentolo, seperti Gudeg Yu Juminten dan Yu Gun, serta kuliner lainnya.
"Harapannya, Pasar Sentolo Baru melalui pasar oleh-oleh ini, tidak hanya menyejahterakan pedagang dan pelaku ekonomi di Sentolo, tapi juga menjadi ikon pasarnya Kulon Progo," katanya.
Goenoeng mengatakan bus pariwisata hampir setiap hari sudah ada yang mampir ke Pasar Oleh-oleh Sentolo. Bahkan, pembawa acara Andy F Noya juga pernah berkunjung dan mempromosikan produk-produk yang dijual di Pasar Oleh-oleh Sentolo.
"Kami berharap Pasar Oleh-oleh Sentolo menjadi harapan baru untuk membangkitkan ekonomi masyarakat pada masa pandemi COVID-19 ini," katanya.
Baca Juga: Sasaran Sudah Dipetakan, 25 Ribu Warga Kulon Progo Penuhi Syarat Peroleh Vaksin Booster
Menurutnya, sudah mengawali pengembangan Pasar Sentolo Baru dengan melakukan penataan lingkungan agar kendaraan pariwisata tidak kesulitan masuk di tempat parkir pasar. Penataan lingkungan dilakukan secara bertahap.
Berita Terkait
-
RI Ajak Kolaborasi di Forum CAP-CSA untuk Pariwisata di Tengah Ketidakpastian Global
-
Jadi Tuan Rumah UN Tourism ke-37, Indonesia Siap Pimpin Diskusi Global Soal Pariwisata Berkelanjutan
-
Traveloka-Archipelago Jalin Kemitraan, Dongkrak Potensi Wisata Nasional
-
Jadi Ajang Promosi Pariwisata, Momen Gubernur Maluku Utara Sherly Tjoanda Pamer Skill Free Diving
-
Menpar Sebut Pariwisata Bisa Jadi Penopang Ekonomi Indonesia Hadapi Tarif Trump
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan
-
Tunggu Hasil Mediasi Mangkubumi, Warga RW 01 Lempuyangan Tolak Pengukuran Rumah PT KAI
-
Tak Puas dengan Pembuktian UGM, Massa TPUA Segera Sambangi Jokowi di Solo
-
Parkir ABA bakal Dibongkar, Sultan Pertanyakan Munculnya Pedagang Tapi Jukir Harus Diberdayakan
-
Guru Besar UGM Dipecat Karena Kekerasan Seksual, Kok Masih Digaji? UGM Buka Suara