SuaraJogja.id - Nasib nahas dialami seorang pengendara motor berinisal F yang terlibat kecelakaan di Jalan Wates-Yogyakarta Km 16,8 tepatnya di Sukoreno, Sentolo, Kulon Progo, Jumat (21/1/2022). Pria berusia 35 tahun itu tewas usai menabrak sebuah truk yang tengah berhenti.
Informasi tersebut dibenarkan oleh Kasi Humas Polres Kulon Progo, Iptu I Nengah Jeffry. Ia menuturkan bahwa peristiwa kecelakaan yang menewaskan satu orang itu terjadi pada dini hari tadi.
"Iya memang benar telah terjadi kecelakan di Sentolo. Mengakibatkan pengendara sepeda motor meninggal di lokasi kejadian," kata Jeffry saat dikonfirmasi awak media, Jumat (21/1/2022).
Jeffry menjelaskan peristiwa kecelakaan itu bermula saat sepeda motor bermerek Honda Vario dengan nomor polisi AB 6966 MH melaju dari arah selatan menuju ke utara. Diduga akibat kurangnya hati-hati korban pengendara motor langsung menabrak bagian belakang truk.
Baca Juga: Dongkrak Ekonomi Masyarakat, Pasar Sentolo Baru Disulap menjadi Pasar Oleh-oleh
Truk tronton hino bernomor polisi B 9246 CYU itu, kata Jeffry, memang sedang berhenti di lokasi tersebut. Pasalnya truk mengamali kerusakan mesin.
"Truk itu berhenti karena kerusakan kendaraan dan sudah memasang trafic cone pengaman serta menyalakan lampu belakang atau hazard. Korban kurang hati-hati," terangnya.
Akibat ditabrak sepeda motor tersebut truk yang kemudikan oleh Asep warga Bandung, Jawa Barat itu juga mengalami kerusakan. Setidaknya ada kerusakan di bagian bumper belakang sebelah kanan penyok dan lampu sein belakang kanan pecah.
Sedangkan untuk sopir truk sendiri tidak mengalami luka atas kejadian tersebut. Namun nahas pengendara motor mengalami luka parah akibat benturan tersebut.
"Korban mengalami cidera kepala berat, sobek kaki kiri dan dinyatakan meninggal dunia di TKP," ujarnya.
Baca Juga: Pelecehan Seksual Santriwati Ponpes Kapanewon Sentolo, Ada Bukti Chat Mesum
Korban langsung dibawa ke RSUD Nyi Ageng Serang untuk dilakukan tindakan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
-
Gilang Gombloh Kecelakaan Motor di Cikarang, Melibatkan Truk Besar
-
Bus Suporter Persebaya Alami Kecelakaan di Tol Pekalongan, Perjalanan ke Jakarta
-
Kecelakaan Maut Bus Rombongan Bonek, Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan
-
Tunggu Hasil Mediasi Mangkubumi, Warga RW 01 Lempuyangan Tolak Pengukuran Rumah PT KAI
-
Tak Puas dengan Pembuktian UGM, Massa TPUA Segera Sambangi Jokowi di Solo
-
Parkir ABA bakal Dibongkar, Sultan Pertanyakan Munculnya Pedagang Tapi Jukir Harus Diberdayakan
-
Guru Besar UGM Dipecat Karena Kekerasan Seksual, Kok Masih Digaji? UGM Buka Suara