SuaraJogja.id - Minum air hangat memiliki beragam khasiat untuk tubuh. Air hangat lebih bermanfaat daripada air dingin karena jenis air dengan suhu agak tinggi ini lebih lancar terserap oleh berbagai organ tubuh. Alhasil, sejumlah manfaat minum air hangat akan lebih Anda rasakan ketika mengonsumsinya secara rutin.
Selain tidak menimbulkan batuk, minum air hangat juga punya beragam manfaat lain untuk tubuh.
Berikut ini sejumlah manfaat minum air hangat bagi tubuh:
1. Memenuhi Kebutuhan Cairan
Baca Juga: Kurang Minum Air Putih, Ini 5 Penyebab Penuaan Dini Pada Wajah!
Mulailah hari dengan meminum air hangat di setiap pagi. Anda dapat mencampurkan air hangat dengan sedikit perasan lemon atau jeruk nipis bila suka.
Namun, perlu diperhatikan pula suhunya, jangan minum air yang terlalu panas karena dapat membakar dan membuat lidah melepuh.
2. Meredakan Perut Kembung
Saat perut Anda terasa kembung dan kurang nyaman, Anda bisa mencoba minum air hangat.
Langkah ini bisa membantu melancarkan gerakan usus dan membantu proses pencernaan makanan, sehingga tubuh Anda akan lebih banyak mengeluarkan gas (kentut).
Baca Juga: Menjaga Kebugaran Tubuh dengan Air Putih
Selain itu, minum air hangat bermanfaat untuk membantu mencegah dan meredakan gejala maag atau penyakit asam lambung.
3. Meredakan Gejala Flu
Gejala flu seperti sakit tenggorokan, pilek, dan mencegah dehidrasi dapat reda dengan konsumsi air hangat.
Uap hangat juga dapat membantu mengencerkan lendir yang menyumbat saluran napas. Anda dapat menambahkan jahe, lemon, atau madu untuk membantu meredakan nyeri tenggorokan dengan segera.
4. Meredakan Stres
Minum air hangat dapat membantu melancarkan aliran darah di seluruh tubuh, termasuk otak. Efek ini dapat membuat relaks dan meringankan stres dan rasa cemas.
Mandi atau minum air hangat juga dapat membantu agar tidur lebih nyenyak.
5. Meredakan Nyeri Menstruasi
Manfaat minum air hangat juga dapat meredakan rasa sakit dan nyeri haid (dismenorrhea). Minum cairan dalam jumlah yang cukup dapat mencegah tubuh menahan cairan di dalam.
Hal ini membuat nyeri akibat kembung yang menyertai haid dapat berkurang. Selain itu, minum air hangat biasanya lebih baik karena dapat merelaksasi otot yang kram.
6. Meredakan Nyeri Radang Sendi
Punya keluhan radang sendi? Konsumsi air hangat dapat menenangkan sistem saraf dan menghidrasi tubuh. Hal ini dapat mengurangi rasa nyeri pada radang sendi yang Anda alami.
7. Meringankan Gejala Akalasia
Air hangat diklaim dapat membantu orang dengan akalasia untuk mencerna dengan lebih nyaman. Gejala penyakit ini umumnya adalah kesulitan menelan dan sensasi seperti ada sesuatu yang mengganjal di kerongkongan.
Itulah sejumlah manfaat air hangat bagi tubuh kita. Yuk awali hari dengan minum air hangat untuk menjaga kesehatan!
Kontributor : Alan Aliarcham
Berita Terkait
-
Tips Minum Air Putih yang Efektif untuk Kesehatan
-
Daftar 5 Minuman Penurun Gula Darah, Bisa Cegah Diabetes!
-
Ini Dia! Manfaat Mandi Air Hangat untuk Kesehatan Tubuh
-
Rahasia Interior Mobil Tetap Kinclong: Manfaatkan Air Hangat!
-
Kepergok! Petugas Cerita saat Halau Keluarga Tahanan KPK Selundupkan Miras di Botol Air Putih
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi