SuaraJogja.id - Pol Espargaro menegaskan kecepatan Honda RC213V, yang mengalami perubahan radikal, di puncak catatan waktu pebalap pada hari pertama tes pramusim MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, NTB.
Sang pebalap tim Repsol Honda mencetak waktu 1:32,466 di lap ke-68 dari total 69 yang ia lahap hari ini, untuk mengungguli saudara kandungnya, Aleix Espargaro dari tim Aprilia dengan margin 0,471 detik.
Brad Binder dari tim KTM menjadi yang pertama menembus 1'32" sebelum kedua Espargaro tampil lebih cepat pada sore hari.
Kondisi trek yang separuh basah pada pagi hari, ditambah cuaca mendung, kurang optimal untuk mencari lap time terbaik. Catatan waktu para pebalap masih berada di rentang satu menit 44 detik.
Baca Juga: Sandiaga Uno Terciduk Naik Motor MotoGP di Sirkuit Mandalika, Tak Kalah Keren dengan Gaya Pembalap
Sesi pagi juga sempat terganggu dengan kondisi lintasan yang kotor menyusul hujan pada malam harinya serta pembersihan trek yang kurang optimal.
Lintasan ditutup kurang lebih satu jam untuk dibersihkan sebelum dibuka kembali pukul 12:00 WITA setelah trek dinyatakan aman.
Sebelum pukul 15:00 WITA, para pebalap diberi instruksi melakukan 20 lap untuk melihat apakah kondisi trek telah membaik. Apabila lintasan dipandang masih kotor, maka ada kemungkinan sesi tes dihentikan untuk memungkinkan trek dibersihkan secara keseluruhan agar dua hari terakhir tes berjalan lancar.
Para pebalap diberi tambahan waktu 45 menit sebagai kompensasi atas tertundanya sesi tes tersebut.
Dengan kondisi trek yang kondusif, para pebalap melanjutkan pengujian dan Jorge Martin dari tim Pramac Racing menguasai tabel catatan waktu dengan lap terbaiknya 1:33,358 sebelum disalip oleh Maverick Vinales yang lebih kencang 0,211 detik.
Baca Juga: Tim Repsol MotoGP Unggah Foto Warga di Mandalika Santai Nonton Gratis Pakai Sarung
Setelah para pebalap mampu menembus 1'32", gerimis turun di satu jam terakhir, sehingga tidak memungkinkan bagi mereka memperbaiki catatan waktunya.
Di pengujung hari, Alex Rins mendapati hasil cukup positif setelah membawa motor Suzuki GSX-RR ke peringkat empat (+0,529"), mengungguli juara dunia Fabio Quartararo yang berada di posisi lima untuk Yamaha.
Jack Miller finis peringkat enam untuk membawa enam motor dari pabrikan berbeda mengisi posisi teratas.
Maverick Vinales (Aprilia), Joan Mir (Suzuki), Andrea Dovizioso (RNF Yamaha) dan Jorge Martin (Pramac Racing) melengkapi sepuluh besar dengan jarak kurang dari 0,9 detik dari pemuncak sesi.
Juara dunia delapan kali Marc Marquez sempat memimpin catatan waktu hingga pukul 14:00 sebelum melorot ke posisi ke-17, terpaut 1,3 detik dari rekan satu timnya.
Sementara jagoan Ducati Francesco Bagnaia di peringkat ke-22 setelah sempat terjatuh di sesi siang.
Fabio Di Giannantonio (P14), Marco Bezzecchi (P21) dan Takaaki Nakagami (P11) juga sempat terjatuh hari ini.
Sedangkan Raul Fernandez dari tim KTM menjadi yang tercepat di antara rookie di peringkat ke-19.
Para pebalap dan tim masih memiliki dua hari tes di Mandalika untuk menguji motor mereka sebelum balapan pembuka di Qatar pada 6 Maret nanti dan kembali ke sirkuit Lombok itu dua pekan berselang untuk balapan seri kedua di kalender.
Berita Terkait
-
Motul Sertai Perjalanan Jorge Martin Kunci Gelar Juara Dunia MotoGP 2024
-
Jadwal Lengkap MotoGP 2025 Dirilis, Mandalika Masuk Triple-Header Asia
-
Tampilan Baru MotoGP 2025: Makna Tersembunyi di Balik Logo "M" yang Unik
-
Jorge Martin Juara Dunia MotoGP 2024, Ini 6 Fakta Unik yang Harus Kamu Tahu
-
Jelang Akhir Musim, Enea Bastianini Optimis Rebut Juara 3 dari Marc Marquez
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
TPST Piyungan Overload, Menteri LHK Desak DIY Olah Sampah Sisa Makanan Jadi Cuan
-
Waspada Penjual Minyak Goreng Keliling, Pedagang di Bantul Rugi Jutaan Rupiah
-
Ternyata Ini Alasan Kenapa Ketika Hujan Tiba Muncul Perasaan Sedih hingga Galau
-
DLH: Selain Atasi Sampah, Keberadaan TPST di Bantul Mampu Serap Tenaga Kerja hingga Ratusan Orang
-
Kecewa Masih Lihat Tumpukan Sampah di Depo Mandala Krida, Menteri Lingkungan Hidup Bakal Panggil Pemkot Jogja