SuaraJogja.id - Belum lama ini sebuah video viral memperlihatkan seorang penjual cilok yang memakai seragam menyerupai pilot. Pedagang yang kemudian dijuluki cilok pilot alais cilot itu pun sampai membuat heran Menparekraf Sandiaga Uno.
Video tersebut diunggah ulang Sandiaga Uno di akun Instagram miliknya, @sandiuno, Jumat (18/2/2022). Di video tersebut, tampak sejumlah perempuan mengerumuni wadah cilok yang diletakkan di bagian belakang sepeda kayuh.
Sang penjual cilok pun disorot kamera. Tak seperti pedagang pada umumnya, ia memakai kemeja lengan panjang, celana, dan topi putih dengan sedikit aksen hitam, di antaranya pada dasi dan ikat pinggang.
Bukan cuma itu, di dada kiri kemejanya pun terpasang cardholder merah. Penjual cilok itu juga melengkapi penampilannya dengan jam tangan silver dan kacamata hitam.
Baca Juga: Kasus Penipuan Wisata Labuan Bajo Rusak Investasi, Sandiaga Uno: Semua Pelaku Ditindak Tegas
Sambil melayani pesanan para pembeli di sebuah perkampungan, ia tersenyum dan tampak melemparkan sebuah gurauan, membuat para pembeli tertawa.
Menyaksikan video tersebut, Sandiaga Uno ikut heran sekaligus kagum. Ia memuji cara penjual cilok pilot itu memasarkan dagangannya.
"Marketing tingkat dewa! Indonesia memang tidak pernah kehabisan orang-orang kreatif!" tulis menteri yang punya julukan "papa online" ini.
Ia juga mengingatkan warganet kembali pada penjual cilok lainnya yang juga memiliki gaya berpakaian unik.
"Setelah sebelumnya viral penjual cilok asal Lombok yang mengenakan jas layaknya seorang pejabat. Kali ini ada penjual cimol asal Majalaya, Kabupaten Bandung yang kerap mengenakan pakaian unik seperti pilot," terang Sandiaga Uno.
Baca Juga: Ustadz Abdul Somad Dikaruniai Anak Laki-laki, Sandiaga Uno: Masya Allah...
Menurut dia, dari ide yang tak biasa itu, dihasilkan keuntungan ekonomi hingga tercipta lapangan kerja.
"Kerennya, ide unik dan kreatifnya ini berhasil mendatangkan berkah ekonomi, dan tercipta suatu lapangan kerja yang menguntungkan," tutup Sandiaga Uno.
Berita Terkait
-
Mesti Rekrut Politisi Seperti Sandiaga Uno, PPP Butuh Superhero Agar Bisa Masuk Parlemen Lagi
-
Penjual Cilok Dikunjungi Gus Men, Kaget dan Bahagia Terima Bantuan
-
Desa Wisata Bakau Serip Batam: Pendorong Ekonomi Lokal di Era Jokowi
-
Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran, Para Pemimpin Dunia Berdatangan ke Indonesia
-
Sandiaga Uno Benarkan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Dipisah
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
Terkini
-
Dari Sumur Bor hingga Distribusi Pupuk, Harda-Danang Siapkan Jurus Atasi Krisis Pertanian di Sleman
-
Jagung dan Kacang Ludes, Petani Bantul Kewalahan Hadapi Serangan Monyet
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini