SuaraJogja.id - Seorang wisatawan bernama Paimo Sumarto (57) asal Dusun Sangsang, Kelurahan Bakalan, Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah meninggal saat wisata di Pantai Parangtritis pada Minggu (27/2/2022) sekira pukul 14.30 WIB.
Saat itu, korban bersama rombongan tiba di Pantai Parangtritis pukul 13.00 WIB.
Kemudian dia sempat berenang di pantai bersama teman-temannya.
"Setelah sekitar satu jam dia berenang di pantai lalu korban menuju ke kamar mandi untuk membersihkan diri," jelas Komandan SAR Satlinmas Wilayah Operasional III Bantul, Arif Nugraha, Senin (28/2/2022).
Baca Juga: DIY PPKM Level 3, Pantai Parangtritis Tetap Ramai Diserbu Pengunjung
Seusai selesai membersihkan diri di kamar mandi, lantas dia menuju ke bus pariwisata yang dinaikinya. Dalam perjalanan menuju bus, tiba-tiba korban terjatuh.
"Tetapi sebelum sampai naik bus, dua tiba-tiba terjatuh tak sadarkan diri," katanya.
Mengetahui kejadian itu, korban dievakuasi lalu dilaporkan ke tim SAR Parangtritis. Mereka pun langsung memberikan pertolongan kepada korban.
"Personel SAR bergegas ke lokasi melakukan pertolongan pertama, lalu menggunakan ambulans untuk membawa yang bersangkutan ke Klinik Dharma Husada untuk mendapat penanganan lebih lanjut," paparnya.
Namun sesampainya di klinik, petugas medis menyatakan bahwa korban sudah tidak bernapas. Selanjutnya jenazah diantar ke rumah duka di Sukoharjo, Jawa Tengah.
"Jenazahnya kemarin sudah diantarkan langsung ke kediamannya di Sukoharjo," imbuh dia.
Baca Juga: Pantai Parangtritis Jadi Tujuan Utama Sambut Libur Imlek, Dikunjungi 28.870 Wisatawan
Berita Terkait
-
Unggah Foto di Makam Ibunda, Dede Yusuf Tulis Pesan Sedih: Jimatku Telah Berpulang!
-
Klaim Telah Beri Santunan, KPU Ungkap Detik-detik Wafatnya Anggota KPPS saat Jaga TPS di Penjaringan
-
Sang Ibu Meninggal Dunia, Dede Yusuf Berusaha Terlihat Tegar Sambut Pelayat
-
Innalillahi, Ibu Dede Yusuf Meninggal Dunia
-
Anggota KPPS di Penjaringan Meninggal Dunia Usai Mual dan Muntah Saat Bertugas
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Temui Endah Subekti-Joko, Bupati Petahana Gunungkidul Sunaryanta Akui Kekalahannya
-
Damkar Kota Jogja Evakuasi Buaya Sepanjang 3 Meter, Diduga Peliharaan Warga yang Lepas
-
Sirekap di Jogja Sempat Bermasalah, Petugas Tak Bisa Unggah Data TPS
-
KDRT Tinggi di Gamping, Pemkab Sleman Luncurkan Layanan Konseling Keliling
-
Korban Laka Tunggal di DAM Cangkring Bertambah, Ini Identitasnya