SuaraJogja.id - Aktris Mila Kunis menunjukkan dukungan untuk tanah kelahirannya, Ukraina. Bersama aktor Ashton Kutcher sang suami, ia membantu para korban terdampak invasi Rusia ke Ukraina.
Melalui Instagram, perempuan 38 tahun itu, Kamis (3/3/2022) merekam video bersama suaminya. Keduanya buka suara terkait situasi yang terjadi di Ukraina dan bantuan yang mereka berikan bagi warga yang melarikan diri dari konflik yang membuat suasana di Ukraina makin sulit.
Mila mengaku bangga menjadi orang Amerika setelah pindah ke AS saat masih kecil, tetapi ia "tidak pernah lebih bangga menjadi orang Ukraina."
"Dan saya tidak pernah lebih bangga menikah dengan seorang Ukraina," timpal Ashton.
"Peristiwa yang terjadi di Ukraina sangat menghancurkan. Tidak ada tempat di dunia ini yang pantas menjadi lokasi serangan tidak adil semacam ini terhadap kemanusiaan," lanjut Mila.
Mila dan Ashton kemudian mengungkapkan tindakan yang mereka ambil untuk mendukung pengungsi perang, yang juga mereka gambarkan dalam keteranagn video, yang berbunyi, "Tak hanya menyaksikan keberanian Ukraina, kami juga menjadi saksi atas tak terbayangkannya beban yang dipikul oleh mereka yang telah memilih keselamatan."
“Melalui GoFundMe, penggalangan dana ini akan memberikan dampak langsung pada pengungsi dan upaya bantuan kemanusiaan. Dana tersebut akan menguntungkan Flexport.org dan Airbnb.org, dua organisasi yang secara aktif di lapangan memberikan bantuan langsung kepada mereka yang paling membutuhkannya,” lanjut mereka.
"Flexport.org mengatur pengiriman pasokan bantuan ke lokasi-lokasi pengungsi di Polandia, Rumania, Hongaria, Slovakia, dan Moldova. Airbnb.org menyediakan perumahan jangka pendek gratis bagi para pengungsi yang melarikan diri dari Ukraina. Berdiri bersama Ukraina berarti mendukung Ukraina."
"Ashton dan saya telah memutuskan untuk mengumpulkan sumbangan mencapai $3 juta ke Airbnb.org dan Flexport.org melalui GoFundMe.org dalam upaya untuk mengumpulkan $30 juta," kata Mila dalam video tersebut.
Baca Juga: Agar Kembali Damai, Gus Baha Serukan Rusia dan Ukraina Saling Menyerang, Ini Maksudnya
Pada Kamis sore, dilansir People, dalam GoFundMe Mila dan Ashton, telah terkumpul uang lebih dari $2.600.000.
"Hari ini, saya bangga menjadi orang Ukraina. Ketika keluarga saya datang ke Amerika Serikat pada tahun 1991, saya lahir di Chernivtsi, Ukraina pada tahun 1983," tulis Mila dalam deskripsi halaman kampanye GoFundMe.
"Masyarakat Ukraina adalah orang-orang yang bangga dan berani yang pantas mendapatkan bantuan kami di saat mereka membutuhkan."
Diketahui, serangan Rusia ke Ukraina berlanjut setelah pasukan mereka melancarkan invasi besar-besaran pada 24 Februari. Invasi Rusia ke Ukraina ini menjadi konflik darat besar pertama di Eropa setelah berpuluh-puluh tahun.
Ratusan warga sipil telah dilaporkan tewas dan terluka, termasuk anak-anak. Lebih dari satu juta orang Ukraina juga melarikan diri, kata PBB.
Berita Terkait
-
Agar Kembali Damai, Gus Baha Serukan Rusia dan Ukraina Saling Menyerang, Ini Maksudnya
-
Serang Pembangkit Nuklir, Rusia Salahkan Ukraina
-
Duh! Dianggap Menyebarkan Berita Palsu, Rusia Batasi Akses Situs BBC dan Radio Liberty
-
Terdampak Invasi Rusia, Warga Ukraina Diberi Brasil Visa Sementara dan Izin Tinggal
-
Tolak Perang, Festival Film Toronto Coret Delegasi Resmi Rusia
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Anti Hujan! 10 Destinasi Wisata Indoor Jogja Paling Asyik untuk Liburan Keluarga
-
3 Rekomendasi SUV Bekas, Type Premium Bisa Dibawa Pulang dengan Modal Rp80 Jutaan
-
Demi Keselamatan Publik! Mahasiswa UMY Gugat UU LLAJ ke MK Setelah Jadi Korban Puntung Rokok
-
Harda Kiswaya di Persidangan: Hibah Tak Pernah Dikaitkan Pilkada
-
7 Fakta Panas Sidang Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman: Bupati Harda Kiswaya Terlibat?