SuaraJogja.id - CVA (19) asal Kelurahan Banjarejo, Kecamatan Padangan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur harus berurusan dengan kepolisian. Pasalnya, CVA telah mencuri sepeda motor.
Kejadian bermula pada Senin (28/2/2022), saat itu pelaku menghubungi teman perempuannya yaitu SCS (24) warga Mlati, Sleman. Pelaku bercerita kepada SCS bahwa pacarnya baru saja mengalami kecelakaan.
Lantas dia mengajak SCS untuk bertemu di parkiran Abu Bakar Ali Kota Jogja. Saat itu, pelaku mau bercerita namun mengajak korban ke wilayah Parangtritis.
"Setelah bertemu, CVA mengajak SCS ke wilayah Parangtritis untuk menceritakan kejadian kecelakaan pacarnya. Mereka berboncengan pakai sepeda motor milik pelaku, sementara sepeda motor SCS dititipkan di parkiran Abu Bakar Ali,'' kata Kapolsek Kretek Kompol Yosephine Iswantari, Sabtu (12/3/2022).
Sesampainya di sekitar kawasan Parangtritis, mereka menuju ke salah satu losmen. Di sana CVA sempat mengajak SCS untuk berhubungan seks.
"Usai berhubungan badan, CVA mengaku hendak pamit ke kamar mandi. Dan korban sempat menunggunya beberapa saat tapi tidak datang-datang," terangnya.
Ternyata pelaku kabur membawa sepeda motor korban serta ponselnya. Atas kejadian tersebut, korban melapor ke Polsek Kretek. Pada 1 Maret 2022, personel Polsek Kretek mendatangi parkiran Abu Bakar Ali.
"Kami lakukan pengecekan di parkiran Abu Bakar Ali ternyata sepeda motor SCS tidak ada. Kami segera lakukan penyelidikan," ujarnya.
Akhir polisi berhasil menangkap CVA di Pekunden, Kota Semarang, Jawa Tengah pada Jumat (4/3/2022). Saat ditangkap, CVA mengakui perbuatannya bahwa dia mencuri sepeda motor dan ponsel milik SCS telah dijual.
"Sepeda motor dijual melalui online Rp4,5 juta, sedangkan HP masih dalam pencarian," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta