SuaraJogja.id - Keinginan Reza Artamevia menikah lagi baru-baru ini diungkap di depan publik. Ibu dua anak itu baru menyadari bahwa dirinya membutuhkan teman hidup.
Lewat channel YouTube NIT NOT Reza Artamevia mengaku butuh seseorang yang bisa mendampingi hidupnya. Keinginan itupun turut diamini oleh istri mendiang Ustadz Jefri Al Buchori, Umi Pipik yang ada di sebelahnya.
![Umi Pipik dan Reza Artamevia [Instagram/_ummi_pipik_]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/01/26/76760-umi-pipik-dan-reza-artamevia-instagram-ummi-pipik.jpg)
Ia berharap agar Reza segera menemukan dambaan hati yang baru dan bisa menyebar undangan tahun ini.
"Sebentar lagi undangan akan tersebar, aamiin napa. Mumpung mau puasa kan," tutur Umi Pipik seperti dikutip dari Hops.id.
Baca Juga: 8 Potret Terbaru Reza Artamevia Berhijab, Malu Fotonya Diunggah Umi Pipik
Hal itu pun tak dibantah oleh mantan istri almarhum Adjie Massaid tersebut. Kata Reza, bulan puasa merupakan momen untuk menjalin hubungan yang lebih intens dengan Yang Maha Kuasa.
Reza memiliki cara tersendiri untuk menyampaikan keinginannya kepada Allah. Yakni dengan mengajukan proposal di bulan suci Ramadan.
"Benar, bulan puasa saya mau mengajukan proposal. Saya biasanya menggunakan bulan puasa tuh untuk momen membuat proposal kepada Allah dari dulu," ujarnya.
"Karena ada kesempatan kita bisa lebih intens, tahajud kita bisa lebih enggak ketinggalan. Kayak waktu itu saya pengin punya anak saya ajukan terus di bulan puasa," sambung dia.
Selain mendoakan anak-anak, Reza Artamevia juga mengajukan proposal kepada Allah agar bisa dipertemukan dengan jodohnya kembali.
Baca Juga: Ikut Pengajian Umi Pipik, Penampilan Reza Artamevia Disorot: Wajahnya Adem Banget
"Tahun ini, kalau buat anak-anak doa kita enggak akan henti ya, bisa jadi yang lebih baik. Saya juga mengajukan proposal kepada Allah semoga saya bisa dipertemukan kembali dengan, mungkin saya masih diberi jodoh oleh Allah," ucapnya.
Berita Terkait
-
Pertamina Sukses Penuhi Lonjakan Permintaan Energi saat Ramadan dan Idul Fitri
-
Abidzar Ultah, Kenang Momen Menyentuh Rayakan Bareng Uje Dulu: 12 Tahun Nggak Bareng...
-
Umi Pipik Dihina, Abidzar Al Ghifari Bertindak Tegas! Ini Langkah Hukum yang Diambil
-
Bolehkah Membayar Hutang Puasa Orang Tua yang Sudah Meninggal? Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Periode Satgas Ramadan Idulfitri 2025 Ditutup, Pengguna MyPertamina Meningkat
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan