SuaraJogja.id - Rumah produksi Falcon Pictures melalui acara Falcon Show Case 2022 telah merilis tujuh film yang akan segera tayang pada pertengahan tahun 2022. Salah satunya film My Sassy Girl.
Adapun tiga dari tujuh film yang dirilis Falcon Pictures pada Kamis (14/4/2022) merupakan hasil adapatasi film populer Korea Selatan. Di antaranya My Sassy Girl, Hello Ghost, dan Miracle in Cell No 7.
Dikutip SuaraJogja.id dari kanal YouTube Falcon, berikut ulasan yang wajib kamu tahu mengenai tiga film Indonesia yang diadaptasi dari film Korea Selatan dan akan tayang perdana mulai pertengahan tahun 2022:
1. My Sassy Girl
Baca Juga: Banjir Air Mata Nonton Film Miracle In Cell No 7, Vino G Bastian Didapuk Bintangi Versi Indonesia
My Sassy Girl merupakan film bergenre komedi romantis yang diadaptasi dari film Korea dengan judul yang sama.
Film ini akan dibintangi oleh Tiara Andini dan Jefri Nichol sebagai pemeran utama, serta aktris kenamaan tanah air lainnya yakni Raja Giannuca, Ibnu Wardani, dan Petrus Mahendra.
My Sassy Girl merupakan salah satu film yang disutradarai oleh Fajar Bustomi di antara karya populer lainnya seperti Mariposa (2020), Dilan 1990 (2018), Dilan 1991 (2019), hingga Surat Kecil untuk Tuhan (2017).
Sementara, My Sassy Girl dijadwalkan akan tayang perdana pada 23 Juni 2022.
2. Hello Ghost
Baca Juga: Perankan Karakter Disabilitas, Vino G Bastian Sampai Konsultasi ke Psikolog
Hello Ghost merupakan salah satu film garapan Indra Gunawan hasil adaptasi dari film Korea dengan judul yang sama.
Film dengan genre komedi horor ini menceritakan seorang pria yang selalu gagal bunuh diri hingga akhirnya dirinya menjadi pasien di suatu rumah sakit dan tanpa sadar dia dapat berinteraksi dengan hantu-hantu yang ada di rumah sakit tersebut.
Adapun film Hello Ghost akan dibintangi oleh banyak aktor dan aktris kenamaan tanah air, yakni Onadio Leonardo, Enzy Storia, Tora Sudiro, Hesti Purwadinata, dan Clara Nadine Brosnan.
Selain itu, salah satu aktor senior sekaligus komedian tanah air Indro Warkop juga mengambil peran dalam film ini.
Film Hello Ghost dijadwalkan akan tayang perdana pada 20 Oktober 2022.
3. Miracle in Cell No 07
Miracle in Cell No 07 merupakan salah satu film Korea Selatan yang sangat populer di kalangan penonton sejak pertama kali di tayangkan pada tahun 2013.
Film Miracle in Cell No 07 versi Indonesia ini merupakan garapan sutradara terkenal, Hanung Bramantyo.
Film dengan genre drama komedi ini akan dibintangi oleh Vino G Bastian sebagai pemeran utama, Graciella Abigail, Indro Warkop, Tora Sudiro, Rogen Rakelna, Indra Jegel, Briyan Domani, Denny Sumargo, dan Mawar de Jongh.
Film Miracle in Cell No 07 dijadwalkan akan tayang perdana pada 8 Sepember 2022.
Demikian 3 film Indonesia yang diadaptasi dari film Korea Selatan yang akan tayang perdana mulai pertengahan tahun 2022.
Pastikan untuk mencatat jadwal tayang dari film My Sassy Girl, Hello Ghost, Miracle in Cell No 7, dan film lainnya agar kamu tidak terlewat untuk menonton film tersebut. [Kontributor SuaraJogja.id/Gita Putri Rahmawati]
Berita Terkait
-
4 Film Karya Kamila Andini, Sutradara yang Sindir Kemenbud
-
Intip Kekayaan Fadli Zon, Rekan Kerja Giring Ganesha Diduga Kena Sindir Kamila Andini gegara FFI
-
Kamila Andini Sindir Pejabat Kementerian Kebudayaan Suka Datang Telat, Bikin Acara Molor Berjam-Jam
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
5 Fakta Menarik Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Borong Piala Citra di FFI 2024
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi