SuaraJogja.id - Tampil dalam Coachella Valley Music and Art Festival 2022, musikus internasional asal Indonesia NIKI Zefanya membawakan lagu karya Andra and the Backbone berjudul "Sempurna".
Lagu hit tahun 2000-an itu menjadi lagu Indonesia pertama yang dibawakan di festival tersebut.
"Lagu selanjutnya untuk keluargaku dan negaraku," kata musisi naungan 88rising itu sebelum menyanyikan lagu "Sempurna", sebagaimana dikutip dari siaran pers pada Senin.
Selain NIKI, penyanyi rap Tanah Air yakni Brian Imanuel atau Rich Brian juga tampil dalam festival tersebut. Dia membawakan karya-karya musiknya di depan jutaan penonton. Dia juga sempat diwawancarai oleh media lokal.
Baca Juga: Tampil Bermasker dan Memakai Kacamata, Jennie BLACKPINK Terciduk Ikut Nonton Gelaran Coachella 2022
"Aku sangat bangga dapat berada di salah satu festival terbesar di dunia dan tampil di acara yang lingkupnya internasional," ujar Brian.
88rising juga menghadirkan penampilan spesial yaitu Head in the Clouds Forever dengan lineup CL, Jackson Wang, Hikaru Utada, Bibi, Milli, dan lainnya.
Coachella merupakan festival seni dan musik tahunan yang diselenggarakan di Indio, California, Amerika Serikat.
Setelah vakum tiga tahun karena pandemi COVID-19. festival tersebut akhirnya digelar kembali dan dapat disaksikan secara langsung melalui kanal YouTube mereka. Coachella 2022 digelar selama dua pekan, dari tanggal 15-17 April dan 22-24 April 2022. [ANTARA]
Baca Juga: CL Ungkap Alasan Mengapa 2NE1 Memilih Panggung Coachella untuk Ajang Reuni
Berita Terkait
-
Rayakan Valentine bersama ALOKA di Konser Spektakuler Bareng NIKI dalam Buzz World Tour!
-
Demi Nonton Konser Niki, Guru dan Murid Bimbel Kompak Bolos Kelas
-
Gelar Konser di Jakarta, Niki Sukses Buat penonton Berlonjak dan Menangis Lewat Lagunya
-
Gelar Konser di Jakarta, NIKI: Senang Bisa Kembali ke Rumah
-
Unik, Guru dan Murid Bimbel Kompak Bolos Kelas Demi Nonton Konser Niki
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB