SuaraJogja.id - Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Yogyakarta Heroe Poerwadi memastikan sebaran kasus harian Covid-19 sudah sangat landai. Zonasi Sebaran Covid-19 di tiap Kelurahan sudah kembali hijau.
"Kelurahan zona hijau hampir semua RT hijau. Ada beberapa kelurahan yang masih kuring sekitar 7-8 RT saja," jelas Heroe ditemui wartawan di kompleks Balai Kota Yogyakarta, Kamis (21/4/2022).
Ia menerangkan, kelurahan dengan zona sebaran berwarna oranye di Jogja nihil. Namun untuk aktivitas setiap warga masyarakat harus mematuhi prokes.
Turunnya kasus Covid-19 jelang lebaran tahun 2022, Heroe meminta masyarakat tetap menjaga kondisi kesehatan warga lanjut usia (lansia).
Baca Juga: Bantul PPKM Level 2, Helmi: Waspadai Lonjakan Kasus Covid-19 Usai Lebaran
"Selama Januari sampai April pertengahan ini ada 63 orang meninggal dunia. Dan 90 persen itu rata-rata lansia (usia 60 tahun) yang meninggal dunia akibat Covid-19," kata dia.
Ia berharap masyarakat yang memutuskan mudik di tahun ini tetap melengkapi syarat perjalanan.
"Vaksin booster, atau yang belum mendapat dosis ketiga agar membawa hasil negatif Swab Antigen atau PCR," katanya.
Sebaran kasus harian Covid-19 hingga Kamis (21/4/2022) tercatat hanya 3 orang yang terkonfirmasi Covid-19. Sementara pasien dalam perawatan Covid-19 terhitung sebanyak 18 orang.
Jumlah pasien meninggal nihil, sedangkan untuk angka kesembuhan pasien Covid-19 di Jogja, tercatat 1 orang.
Baca Juga: Angka Kesembuhan Covid-19 Tambah, DIY Peringkat Keempat
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini
-
Pakar hukum UGM Usul Bawaslu Diberi Kewenangan seperti KPK
-
Ini Perbedaan Alergi Susu dan Intoleransi Laktosa pada Anak