SuaraJogja.id - Tersebar di media sosial sebuah video yang merekam aksi seorang bapak dan anak yang mengevakuasi seekor kucing yang mati tertabrak mobil. Video ini diunggah oleh @hidarsamsul pada Senin (09/05/22) kemarin.
"Masih ada orang baik. sehat selalu," tulis pengunggah video.
Dalam video unggahan, telihat seorang laki-laki dan perempuan yang merupakan bapak dan anak turun dari sepeda motornya guna mengevakuasi seekor kucing yang mati tertabrak oleh sebuah mobil.
Lokasi kejadian tersebut berada di sebuah persimpangan lampu APILL di sebuah jalan raya. Kebetulan saja, dua orang pengendara motor tersebut sedang berhenti di bangjo tersebut karena sedang lampu merah.
Baca Juga: Ayah Keburu Pergi, Gadis Cilik Ini Racik Makanan Sendiri untuk Ibunya, Videonya Banjir Air Mata Haru
Awalnya sang bapak pengendara motor ini sudah terlebih dahulu melepas kaos yang ia gunakan untuk mengafani kucing yang tertabrak.
Setelah dikafani dengan kaos milik bapak yang tidak diketahui identitasnya, si anak perempuan kemudian kembali mengafani kucing tersebut dengan menggunakan kerudung miliknya yang ia lepas.
Sesudah dibebat dengan beberapa kain, kucing ini kemudian masukkan ke dalam kantong plastik yang dibawa oleh sang anak perempuan.
Video ini direkam oleh pemilik akun @hidarsamsul yang kebetulan saat itu sedang berada di seberang jalan lokasi kucing malang yang tertabrak.
Video unggahan ini pun menuai banyak simpati dari warganet. Mereka turut memanjatkan doa baik untuk pasangan bapak dan anak yang mau mengevakuasi kucing yang mati tertabrak mobil di tengah jalan raya.
Baca Juga: "Kim Jong Un" Tiba-tiba Datang ke Kondangan dan Sumbang Lagu, Netizen: Ternyata Suka Dangdut Juga
"Semoga bapak sama anak nya diberi rezeki yang berlimpah," ungkap warganet.
"Merinding kalo liyat respek orang baik itu," kata warganet.
"Pas dimasukin plastik lalu di angkat dan di peluk. perlakuan nya begitu baik terhadap makhluk ciptaan Tuhan," tulis warganet.
"Ya Allah sampe mbaknya rela buka aurat demi empus. dan kelak empus akan menuntun kalian ke syurga ya Allah," tambah warganet.
Video ini telah ditonton sebanyak 3.6 juta kali dan mendapatkan sejumlah 404 ribu suka dari warganet di Tiktok.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Ayah Keburu Pergi, Gadis Cilik Ini Racik Makanan Sendiri untuk Ibunya, Videonya Banjir Air Mata Haru
-
"Kim Jong Un" Tiba-tiba Datang ke Kondangan dan Sumbang Lagu, Netizen: Ternyata Suka Dangdut Juga
-
Perekam Video Tiga Bocah Pamer Alat Vital di Purbalingga Ternyata Wanita, Ini Sosoknya
-
Video Aneh Tapi Nyata di Indonesia! Kulkas Ini Kalau Dibuka Ternyata Isinya Toilet
-
Selamatkan Kucing yang Tertabrak Mobil di Jalan, Perempuan ini Rela Lepas Kerudung Jadi Kain Kafan
Terpopuler
- 3 HP Murah RAM 12 GB dan Memori 256 GB Terbaik Mei 2025
- Yamaha Scorpio Z Terlahir Kembali: Harga Mulai Rp30 Juta, Mesin Seirit Supra X 125
- Dirumorkan Jadi WNI, Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp596 M Dibajak Belanda
- 5 Rekomendasi Sunscreen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Tetap Sehat dan Terlindungi
- Pengamat Bola Internasional Blak-blakan Kualitas Mees Hilgers di Belanda: Bek Bagus tapi Dia...
Pilihan
-
Kakang Rudianto dan Malik Risaldi Cetak Sejarah di Hadapan Bruno Fernandes
-
Mees Hilgers Lempar Senyum Kawanua Saat Tiba di TC Timnas Indonesia
-
Google News Showcase Resmi Hadir di Indonesia
-
9 Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan Layar AMOLED Terbaik Mei 2025, Terang di Bawah Terik Matahari
-
Ray Dalio Diisukan Mundur dari Danantara, Ekonom Bocorkan Ada Masalah Serius
Terkini
-
DANA Kaget Cuma Sekali Klik Langsung Dapat Uang? Ini Cara Gampang Klaimnya
-
Deadline Usai, Warga Tegal Lempuyangan Yogyakarta Bertahan Sampai Keraton Turun Tangan
-
DANA Kaget Hari Ini, Tips & Link Klaim Biar Enggak Kehabisan
-
Tak Langsung Tahan Christiano usai Kecelakaan di Jalan Palagan, Polisi Bilang Begini
-
Kebijakan Kemenkes Dinilai Kontroversial, Keselamatan Pasien bakal Terancam