SuaraJogja.id - Baru-baru ini publik digemparkan dengan penayangan film berjudul KKN di Desa Penari. Setelah beberapa kali penayangannya ditunda, akhirnya pada 30 April 2022 kemarin film ini akhirnya tayang.
Sejak hari pertama penayangan di bioskop, antusiasme penonton sangatlah tinggi. Hingga hari ini antusiasmenya pun masih tinggi.
Hal ini terlihat dalam video unggahan akun Tiktok @pujapuspita14 pada Minggu (08/05/22) lalu.
Dalam video tersebut, terlihat antrean calon penonton film yang dibintangi oleh Tissa Biani ini memadati bioskop di NSC Kudus.
Antrean calon penonton ini berderet dari depan pintu bioskop hingga lantai di bawahnya.
Tak terhitung berapa banyak calon penonton yang ingin melihat film KKN Desa Penari ini.
Dalam video ini, si pengunggah video ini mengungkapkan bahwa setelah harus mengantre lama dan berdesak-desakan, ternyata bioskop ini tidak menyediakan tiket karena tiket untuk penayangan film ini telah habis terjual.
"Tiket KKN Habis!!!" isi tulisan yang tertempel di pintu bioskop.
Perempuan ini juga mengungkapkan bahwa bioskop ini tidak menjual tiket secara online.
Baca Juga: Hari Ini Puncak Arus Balik, Penumpang di Terminal Jati Kudus Capai 3.866 Orang
"Sad banget auto bubar jalan. Btw nsc kudus tidak melayani tiket online ygy," tulis pengunggah video.
Video unggahan akun @pujapuspita14 ini telah ditonton sebanyak 981 ribu kali dan disukai sebanyak 38 ribu pengguna Tiktok.
Komentar yang diberikan netizen pun beragam.
"edyan edyan. mending besok2 aja kalo dah sepi, kalo nggak ya nunggu di telegram," ungkap netizen.
"penak turu ra resiko," tulis netizen.
"untung kemarin ada temen yang udah di barisan antrian depan, trus akhirnya ikut ngantri sama mereka, seolah" kek mau nonton bareng sama mereka," komen netizen.
Berita Terkait
-
Profil Tissa Biani, Pacar Dul Jaelani sekaligus Pemeran Nur pada Film KKN di Desa Penari
-
Adinda Thomas Merinding Film KKN di Desa Penari Tembus 3 Juta Penonton
-
Heboh, Peristiwa Janggal Terjadi Saat Warga Lebak Nonton Film KKN di Desa Penari, Layar Bioskop Mendadak Mati
-
Fenomena Angka 3 dan Pencapaian Positif dalam Film KKN di Desa Penari
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
5 Pantai di Bantul Yogyakarta yang Bisa Dikunjungi Sekaligus dalam Satu Hari
-
Skema Haji Berubah, Kuota Haji Jogja Bertambah 601 Orang, Masa Tunggu Terpangkas Jadi 26 Tahun
-
Indonesia Miskin Keteladanan, Muhammadiyah Desak Elit Selaraskan Ajaran dan Tindakan
-
8 Wisata Jogja Terbaru 2026 yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Panjang Isra Miraj
-
Libur Isra Miraj, 34 Ribu Wisatawan Diprediksi Masuk Yogyakarta per Hari