SuaraJogja.id - Kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke pabrik produksi roket SpaceX milik Elon Musk di Boca Chica, Amerika Serikat, Sabtu (14/5/2022) menjadi sorotan. Tak hanya berkeliling pabrik, Jokowi dan Elon Musk juga tampak akrab ngobrol santai berdua.
Momen itu diabadikan dan diunggah akun Instagram @sekretariat.kabinet yang kemudian banyak di-repost akun lain salah satunya akun @kuyentertainment pada Minggu (15/5/2022).
Saat membicarakan mengenai investasi teknologi dan inovasi, terlihat mereka sampai tertawa bersama. Ada juga potret Jokowi dan Elon Musk berjabat tangan.
Dalam keterangan yang dituliskan akun pengunggah, Elon Musk mengaku tertarik dengan masa depan Indonesia yang potensial. Indonesia dan Elon Musk pun melalui Tesla dan Space X akan mencoba kerja sama.
Baca Juga: Viral Foto Momen Elon Musk Menatap Jokowi, Netizen Bandingkan dengan Tatapan Raisa ke RI 1
Namun ada saja yang menjadi sorotan dalam pertemuan langka tersebut. Salah satunya adalah hidangan yang disediakan di meja ketika mereka santai berbincang.
Netizen Indonesia menebak-nebak cemilan itu seperti makanan ringan khas Indonesia.
"Piscok," celetuk netizen. "Itu yang di meja warna coklat kayak Risoles yaa," komentar netizen lain.
"Itu lumpia apa roti goreng?" netizen lain kepo. Sementara itu, akun Kuy Entertainment menanggapi kalau itu risol mayo.
Selain makan ringan di meja, banyak juga netizen yang dibuat salfok dengan gaya santai Elon Musk. Dia tampak hanya mengenakan kaus oblong warna hitam bergambarkan astronot yang naik mobil melewati bulan. Untuk bawahannya dia juga hanya pakai celana jeans panjang berwarna hitam.
Baca Juga: Diundang Presiden Jokowi, Elon Musk Bakal Datang ke Indonesia pada November 2022
Dilansir Suara.com, kaus hitam yang dipakai Elon Musk ternyata merchandise resmi yang dijual bebas di situs shop.spacex.com seharga 30 dolar AS atau sekitar Rp 440 ribu (kurs Rp 14.665).
Berita Terkait
-
Rapper AS Azealia Banks Klarifikasi Usai Sebut Indonesia 'Tong Sampah Dunia': Aku Mengkritik...
-
Begini Cara Pakai Grok, Asisten AI Punya Elon Musk yang Jadi Andalan Warganet di X
-
Usai Kebijakan Trump, Elon Musk Berharap Eropa Segera Atur Regulasi Bebas Tarif
-
Gara-gara Trump, Konglomerat Kehilangan Harta Rp 501 Triliun
-
Komdigi Sambut Investasi Amazon Kuiper ke Indonesia, Jadi Pesaing Satelit Starlink
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja