SuaraJogja.id - Pada Selasa (17/5/2022), Festival Film Cannes telah dibuka. Kedatangan para tamu di karpet merah, upacara pembukaan yang dihadiri para bintang ternama, dan pidato dari Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy menandai pembukaan gelaran megah tersebut.
Melalui video yang ditayangkan langsung dari Kyiv, Zelenskyy menyerukan agar dunia perfilman juga berbicara untuk menentang perang.
"Kami membutuhkan (Charlie) Chaplin baru untuk membuktikan bahwa bioskop hari ini tidak diam," kata Zelenskiy, mengacu pada sindiran Charlie Chaplin tentang Adolf Hitler pada awal Perang Dunia Kedua pada 1939, dikutip dari Reuters pada Rabu.
Festival dimulai dengan pemutaran film zombie "Final Cut" karya Michel Hazanavicius. Sang sutradara turut bergabung dengan pemeran Berenice Bejo dan Romain Duris di karpet merah.
Baca Juga: Bikin Pangling, Deepika Padukone Gunakan Busana Khas India di Festival Film Cannes 2022
Dalam upacara pembukaan, presiden festival Pierre Lescure menyerahkan penghargaan Honorary Palme d'Or atau penghargaan atas pencapaian seumur hidup untuk aktor Forest Whitaker.
Perusahaan produksi aktor tersebut menayangkan film dokumenter tentang perang di Sudan Selatan berjudul “For the Sake of Peace”.
Situasi perang di Ukraina membayangi acara festival, perbincangan mengenai peran bioskop selama masa kekerasan pun mendominasi diskusi.
“Dengan semua yang telah terjadi dalam dua tahun terakhir ini—dan terutama dengan apa yang telah terjadi selama beberapa bulan terakhir, ya, kami akan berhati-hati untuk bersikap pantas, hormat, tidak terlalu santai, cerdas, dan berdiri tegak—jika hanya keluar rasa hormat bagi mereka yang mengalami hari-hari yang jauh, jauh, jauh, jauh lebih sulit daripada kita,” kata presiden juri festival Vincent Lindon.
Festival film terbesar di dunia ini berlangsung mulai 17 hingga 28 Mei. Jadwal ini kembali ke kalender Festival Cannes yang biasanya digelar pada bulan tersebut, setelah dua tahun terganggu akibat pandemi.
Baca Juga: Hadiri Makan Malam di Festival Film Cannes, Senyum Depika Padukone Bikin Fans Meleleh
Festival ke-75 ini juga akan mencakup pemutaran film-film Hollywood termasuk "Top Gun: Maverick" karya sutradara Joseph Kosinski yang dibintangi Tom Cruise dan “Elvis” karya sutradara Baz Luhrmann yang dibintangi oleh Austin Butler dan Tom Hanks. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Blak-blakan Pakar Sebut Putin Siapkan Strategi Hadapi Trump, Termasuk Rencana Membunuh Zelensky?
-
Serangan Gabungan Rusia Hantam Infrastruktur Energi di Seluruh Ukraina
-
Serangan Drone Ukraina Hantam Pabrik Amunisi di Rusia Tengah
-
Zelenskyy Tolak Perang Rusia-Ukraina Diakhiri dengan Cepat, Ini Alasannya
-
Beda Respon Putin dan Zelenskyy dalam Menyikapi Kemenangan Donald Trump
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi
-
Fadli Zon: Indonesia Tak Boleh Lengah Usai Reog, Kebaya, dan Kolintang Diakui UNESCO
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon