SuaraJogja.id - Setiap sekolah umumnya menghadirkan kegiatan lain selain belajar di kelas untuk murid-muridnya. Biasanya kegiatan tersebut hadir di perayaan-perayaan besar negara seperti Hari Kemerdekaan, Hari Sumpah Pemuda, Hari Kartini dan masih banyak lainnya.
Kegiatan ini biasanya diadakan sekolah dengan tujuan tersendiri untuk para siswanya merasakan pengalaman belajar dengan cara yang berbeda dan asyik.
Tak cuma itu, biasanya setiap sekolah juga punya agenda lainnya yang nggak kalah seru untuk para murid-muridnya berkreatifitas. Seperti salah satu sekolah yang membuat event “no backpack day” saat ke sekolah ini.
Event ini akhirnya viral dan diketahui banyak warganet usai diunggah di media sosial karena keseruan dan kreativitas para murid yang mengganti tasnya dengan hal lain.
“No Backpack Day” ini merupakan agenda satu hari para murid diberi kesempatan untuk mengganti tas ranselnya yang biasanya digunakan ke sekolah dengan hal lainnya. Karena terbiasa membawa tas, para murid harus pintar menggantinya dengan barang apapun yang ada di rumah mereka.
Hasilnya dalam video singkat tersebut terlihat berbagai siswa menggunakan barang yang ada di rumahnya dibawa ke sekolah dan sangat beragam. Ada siswa yang membawa buku pelajarannya di dalam keranjang piknik, kresek belanja, galon, keranjang mainan, dibungkus kain, kandang kucing, trolley mainan, hingga wajan penggorengan.
Aksi kreatif para murid ini lantas menjadi perhatian warganet sekaligus menjadi hiburan karena kelucuan para murid membawa buku pelajarannya dengan media lainnya. Namun tak sedikit warganet yang mengatakan tren ini berawal dari US, tujuannya untuk menghindari ada yang bawa senjata api karena sebuah peristiwa.
“Coba deh masuk stm wkwk. stm naturalnya emang gak pernah bawa tas sekolah, kadang cuma bawa buku 1 kadang cuma bawa diri,” tulis salah satu warganet.
“Seru sih emang tapi kalo eventual aja, cuma sesekali. kalo semisal rutin, lama kelamaan bakalan menimbulkan kesenjangan,” tulis salah satu warganet lainnya.
Baca Juga: Viral! Truk Tangki Pertamina Ditabrak hingga Bocor, BBM Pertalite Sampai Tumpah Ke Jalan
“Mantap banget, kalo kayak gini nggak pernah bosen sekolah,” komentar warganet di Twitter.
“Pada lucu-lucu banget jadi bikin kangen sekolah,” tulis warganet di kolom komentar.
Unggahan video event “No Backpack Day” di salah satu sekolah ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 39 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Pasang Tulisan Pakai Stiker Begini, Penampakan Gerobak Tukang Batagor Bikin Wargnet Heran
-
Unik, Pasangan ini Selesaikan Masalah dalam Hubungannya di atas Ring Tinju
-
Cara Juru Parkir Ini Beri Intruksi ke Pengemudi di Mall Paragon Bikin Ngakak, Warganet: Legend Ini
-
Nagih Utang ke Emak-emak, Petugas KSP Kena Lempar Kerupuk Malah Ndagel: Enak Lur Hekya Hokya
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Swiss-Belhotel Airport Yogyakarta Rayakan Ulang Tahun ke-2 dengan Menggelar Berbagai Kegiatan
-
Trah Sultan HB II Ungkap Aset Rampasan Geger Sepehi 1812 yang Masih di Inggris, Nilainya Fantastis
-
7 Rumus Tabung Terlengkap Beserta Contoh Soal dan Jawabannya
-
Berakhir Damai, Ini 6 Fakta Kasus 'Jambret Janti' yang Diselesaikan Lewat Restorative Justice
-
Kejari Sleman Isyaratkan Segera Umumkan Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata