SuaraJogja.id - Jabatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Yogyakarta hanya menyisakan beberapa hari lagi. Berdasarkan aturan yang ada diketahui jabatan kedua pemangku kekuasan di kota pelajar itu berakhir pada 22 Mei 2022 mendatang.
Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti mengaku tidak mempunyai banyak pesan kepada calon pejabat (PJ) yang akan mengisi tampuk kepemimpinan di Kota Jogja tersebut.
"Artinya begini, saya tidak akan terlalu banyak membenani kepada calon nanti pak PJ atau bu PJ," kata Haryadi saat dihubungi awak media, Kamis (19/5/2022).
Kendati demikian, Haryadi berharap, PJ yang dilantik nanti dapat meneruskan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) di Kota Yogyakarta. Sebab PJ memang tidak membuat RPJM itu sehingga hanya dapat meneruskan saja.
Baca Juga: Masa Jabatan Habis dan Tak Bisa Maju Lagi, Wali Kota Jogja Beri Lampu Hijau ke Istri
"Nah harapan saya segera berkoordinasi dengan teman-teman di internal pemerintah Kota Yogyakarta untuk apa-apa aja RPJM yang belum tercapai kan gitu," tuturnya
Disampaikan Haryadi, nantinya RPJM itu juga akan terdapat dalam memori jabatannya. Sejatinya RPJM itu selesai dalam 5 tahun tetapi karena bergantinya kekuasaan sementara kepada PJ ini maka RPJM itu diperpanjang lagi.
"Istilahnya extended RPJM. Jadi diperjatam lagi apa-apa yang sudah dicapai ini, yang belum dicapai segera dicapai dan seterusnya-seterusnya. Kira-kira begitu," ujarnya.
Ditanya terkait kegiatannya sendiri setelah menyelesaikan masa jabatannya, Haryadi mengaku masih akan bersantai terlebih dulu. Ia akan berfokus mengurus keluarganya.
"Ya konsolidasi dulu, di rumah dulu, ternak teri nganter anak, nganter istri gitu paling. Kan enggak langsung ini gini-gini enggak," ucapnya.
Baca Juga: Masa Jabatan Tinggal Hitungan Hari, Wakil Wali Kota Yogyakarta Akui Siap Maju Pilkada 2024
Diketahui hingga selain Wali Kota Yogyakarta ada juga Bupati Kulon Progo yang masa jabatannya juga akan habis pada 22 Mei 2022 nanti. Kendati menyisakan beberapa hari lagi hingga saat ini belum ada nama pejabat (Pj) sebagai pengganti sementara kedua kepala daerah itu.
Sedangkan informasi pelantikan PJ Wali Kota Yogyakarta serta Bupati Kulon Progo sendiri juga dilakukan bersama bertepatan pada berakhirnya jabatan itu yakni 22 Mei 2022 nanti.
Berita Terkait
-
Masa Jabatan Habis dan Tak Bisa Maju Lagi, Wali Kota Jogja Beri Lampu Hijau ke Istri
-
Masa Jabatan Tinggal Hitungan Hari, Wakil Wali Kota Yogyakarta Akui Siap Maju Pilkada 2024
-
Haryadi Suyuti Minta Warga Kota Yogyakarta Tidak Terlena Euforia Pelonggaran Penggunaan Masker
-
Kebijakan Pelonggaran Masker di Ruangan Terbuka, Wakil Wali Kota Jogja: Tetap Ada Batasan yang Harus Dipatuhi
-
Masa Jabatan Bupati Kulon Progo dan Wali Kota Yogyakarta Habis, Pemda DIY Siapkan Enam Calon Nama Pj
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
- Beathor Suryadi Dipecat usai Bongkar Ijazah Jokowi? Rocky Gerung: Dia Gak Ada Takutnya!
Pilihan
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
Terkini
-
Baru Pulang Haji, Ayah Penganiaya Driver ShopeeFood Ikut jadi Tersangka, Ini Perannya
-
Program Pemerintah Dongkrak UMKM, BBRI Siap Jadi Pilar Pertumbuhan
-
Ngaku dari Pelayaran, Penganiaya Driver ShopeeFood di Sleman ternyata Staf Admin Pelabuhan
-
Bukan Ojol Resmi, Perusak Mobil Polisi saat Ricuh di Sleman Ternyata Pelajar dan Belum Punya SIM
-
Kicking Off a New Horizon: BRI Mulai Perjalanan Transformasi Berkelanjutan