SuaraJogja.id - Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta menggelar Festival Jathilan 2022 yang dibuka secara simbolis oleh Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa di Gedung Kesenian Sleman, Sabtu.
Danang Maharsa mengatakan bahwa Festival Jathilan Sleman ini merupakan kegiatan yang membanggakan dan bermanfaat untuk pelestarian kesenian tari Jathilan di Sleman.
"Festival Jathilan ini memberikan ruang dan motivasi bagi seluruh pelaku kesenian jathilan untuk lebih berkreasi untuk lebih mengembangkan kesenian tradisional kuda kepang di Sleman," katanya.
Ia juga berharap grup jathilan yang akan tampil dapat melahirkan seniman-seniman muda yang dapat menjadi regenerasi sekaligus menjaga kelestarian seni tari jathilan di Kabupaten Sleman.
"Diharapkan kesenian jathilan dari Sleman memiliki ciri khas yang nantinya dapat memiliki hak paten. Saya berharap jathilan Sleman berbeda dan memiliki ciri khas tersendiri sehingga nantinya memiliki hak paten dan dapat mengharumkan nama Kabupaten Sleman tentunya," katanya.
Kepala Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Sleman Edy Winarya mengatakan Festival Jathilan Sleman Tahun 2022 diselenggarakan dalam rangka melestarikan dan mengembangkan potensi kebudayaan serta menyosialisasi tata nilai budaya melalui seni pertunjukan.
"Kegiatan ini didanai oleh dana keistimewaan DIY serta diikuti oleh 17 grup seni tari jathilan yang mewakili 17 kapanewon (kecamatan) di Kabupaten Sleman," katanya.
Ia mengatakan tujuan diselenggarakannya acara ini untuk menggali dan menjaring potensi seniman di masyarakat.
"Kegiatan ini juga sebagai wujud perhatian Pemkab Sleman terhadap kelestarian seni tradisional, " katanya.
Baca Juga: Sembilan Domba Positif PMK, Bupati Sleman Imbau Warga Tak Beli Ternak dari Luar Sleman
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
3 Link DANA Kaget Hari Ini, Anti Gagal Klaim Saldo Gratis untuk Warga Jogja
-
Kantor Kemenkumham DIY Mau Dibangun di Mana? Paku Alam X Beri Bocoran Lokasinya
-
Mengulik Festival Angkringan Yogyakarta 2025, Dorong Transformasi Digital Pasar dan UMKM Lokal
-
Ironi Distribusi Sapi: Peternak NTT Merugi, Konsumen Jawa Bayar Mahal, Kapal Ternak Jadi Kunci?
-
Rejeki Nomplok Akhir Pekan! 4 Link DANA Kaget Siap Diserbu, Berpeluang Cuan Rp259 Ribu