SuaraJogja.id - Sebuah feri berkecepatan tinggi yang membawa 134 orang terbakar di Filipina pada Senin (23/5/2022). Tujuh orang idnyatakan tewas dalam insiden tersebut. Selain itu, badan penjagaan pantai menyebutkan, tujuh penumpang hilang.
Kapal itu terbakar sesaat sebelum mencapai pelabuhan Real di Provinsi Quezon, sekitar 60 km timur Ibu Kota Manila.
Kapal itu sebelumnya meninggalkan Pulau Polilio pada pukul 05.00 waktu setempat (04.00 WIB) dan melakukan panggilan darurat pada pukul 06.30 waktu setempat (05.30 WIB).
Lima pria dan dua wanita tewas, sementara 120 penumpang telah diselamatkan, dengan 23 di antaranya dirawat karena cedera, kata badan itu dalam sebuah pernyataan.
Baca Juga: Sejarah! Timnas Basket Indonesia Rebut Medali Emas SEA Games 2021!
Gambar-gambar yang dibagikan oleh badan penjagaan pantai menunjukkan orang-orang dengan rompi pelampung mengambang di laut menunggu penyelamatan. Selain itu, beberapa orang dibawa ke tempat yang aman oleh kapal kargo di area itu.
Api dan asap tebal menyelimuti kapal penumpang tersebut, yang berlantai dua.
Belum jelas apa yang menjadi penyebab kebakaran. Namun Filipina, negara kepulauan dengan lebih dari 7.600 pulau, memiliki catatan buruk untuk keselamatan maritim, dengan kapal yang sering penuh sesak dan banyak kapal yang menua.
Pada 1987, sekitar 5.000 orang tewas dalam bencana terburuk di dunia untuk pelayaran masa damai, ketika sebuah feri penumpang, Dona Paz, yang kelebihan muatan, bertabrakan dengan sebuah kapal tangki minyak di lepas pantai pulau Mindoro di selatan Manila. [ANTARA]
Baca Juga: Final SEA Games 2021: Timnas Basket Indonesia Siap Patahkan Dominasi Filipina
Berita Terkait
-
Marcos Balas Serangan Duterte, Dukung Investigasi Penggunaan Dana Rahasia oleh Wapres
-
Reaksi Presiden Filipina Marcos Soal Ancaman Pembunuhan
-
Wapres Duterte Disebut Sudah Sewa Pembunuh, Presiden Marcos Akan Lawan Ancaman
-
2 Tim yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia di Grup B Piala AFF 2024, Ada Musuh Bebuyutan
-
Sara Duterte Ditekan usai Ancam Bunuh Presiden Marcos Jr, Klarifikasi Hanya Guyonan?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Potensi Bencana Ancam Pilkada di DIY, KPU Siapkan Mitigasi di TPS Rawan
-
Sendirian dan Sakit, Kakek di Gunungkidul Ditemukan Membusuk di Rumahnya
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus