SuaraJogja.id - Inovasi warganet memang bermacam-macam. Salah satunya membuat dispenser galon dengan bentuk yang tidak biasa. Hasilnya inovasi tersebut justru sangat berguna bagi keluarganya agar bisa mengkonsumsi air minum dengan lebih mudah dan aman.
Berdasarkan video yang diunggah oleh akun Instagram @bikinkuelezat, ada dispenser dengan bentuk unik yang dibuat oleh warganet. Bentuknya seperti balok dan menggunakan perangkat pompa galon untuk mengangkat air galon ke atas.
Letak tombol pompa galon berada di atas. Lalu di bagian tengah ada papan untuk meletakkan gelas atau botol dan bagian bawah untuk menaruh galon. Dari informasi yang ditulis, ternyata alasan warganet membuat dispenser tersebut agar posisinya lebih tinggi, sehingga tidak dimainkan oleh anak-anaknya.
“When pompa galon selalu dibuat mainan anak. Kekreatifan kita diuji. Buat agak tinggi biar gak dibuat mainan lagi,” tulis warganet.
Adapun untuk membuat dispenser kreatif ini, warganet mengaku tidak mengeluarkan biaya besar. Sebab bahan yang diperlukan adalah pompa galon, baut dan triplek. Bahan-bahan yang mayoritas sudah ada di rumahnya.
“Alhamdulillah bahan gak beli kecuali baut. Banyak barang di rumah juga hasil buatan sendiri,” jelas warganet di keterangan video.
Inovasi yang dilakukan warganet ini memperoleh banyak pujian dari warganet lain. Selain itu ada juga yang bertanya seputar inovasi dispenser unik tersebut.
“Ketika manusia menggunakan otaknya 100%. Keren,” ujar warganet.
“Cakep sih idenya. Cuma masalahnya selangnya itu kalau airnya sudah di bawah bagaimana?” tanya warganet.
Baca Juga: Viral Pasangan Suami Istri Dapat Kado Nikah Kompor hingga Dispenser, Warganet: Tinggal Beli Rumah
“ Kenapa galonnya gak ditaruh di atas meja aja biar gak dimainin?” sambung warganet.
“Kreatif banget,” balas warganet.
“Suami pernah bikin 2 tahun lalu kaya gini. Jadinya pompa cepet rusak karena netes ke samping gitu,” curhat warganet.
“Btw selangnya sampe bawa kah yah. Soalnya aku punya selang mentok di bawah klw dispensernya di mulut galon sih,” jelas warganet.
Hingga kini video tersebut telah mendapatkan 19,5 ribu likes, serta 288 komentar dari warganet di Instagram.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Taspen Komitmen Hadirkan Inovasi Layanan dan Tingkatkan Kualitas Layanan Digital Bagi Peserta
-
Biking Ngiler, Ini 6 Inovasi Unik Kuliner Lokal dengan Bahan-bahan Tak Biasa
-
Menunjang Inovasi Digital, BRI Siapkan Capital Expenditure IT Sebesar Rp4,5 Triliun di Tahun 2022
-
Volume Transaksi Tumbuh 175,2%, BRImo Terus Perkaya Fitur dan Inovasi Digital
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Jalan Tol Trans Jawa Makin Mulus: Jasa Marga Geber Proyek di Jateng dan DIY
-
Batik di Persimpangan Jalan: Antara Warisan Budaya, Ekonomi, dan Suara Gen Z
-
Dinkes Sleman Sebut Tren Kasus ISPA Naik, Sepanjang 2025 Tercatat Sudah Capai 94 Ribu
-
Mengatur Cash Flow Rumah Tangga: Kenapa Token Listrik Perlu Masuk Daftar Prioritas
-
Ramai Motor Mogok Massal di Jawa Timur, Pakar Sebut Tak Terkait Campuran Etanol di Pertalite