SuaraJogja.id - Adik Presiden Joko Widodo (Jokowi), Isdayati, dengan Ketua Mahkamah Konstitusi Anwar Usman, sedang dalam persiapan. Saat ini persiapan pernikahan keduanya pun tinggal menyisakan satu tahapan, yaitu klarifikasi data, atau jonggolan.
Kepala KUA Banjarsari, Surakarta Arba'in Basyar di Solo, Selasa (24/5/2022), mengatakan, seharusnya klarifikasi data dilakukan pada Sabtu (21/5) lalu. Namun pada saat itu calon mempelai laki-laki berhalangan untuk mengikutinya.
"Ketua MK banyak acara, jadi diundur hari Rabu (25/5). Ini masih menunggu konfirmasi dari utusannya. Kalau enggak, ya nunggu H-1," katanya.
Ia mengatakan pada prosedur klarifikasi data tersebut calon mempelai wanita, laki-laki, dan wali nikah diwajibkan untuk menghadiri. Meski demikian, ia belum dapat memastikan apakah wali dari calon mempelai wanita, yakni Presiden Jokowi, hadir pada klarifikasi data tersebut.
"Untuk lokasi juga masih menunggu konfirmasi, jonggolan ini bisa di mana saja. (Klarifikasi data) secara administrasi dan ada hal-hal yang kami fix-kan untuk acara Tanggal 26 Mei (hari H pernikahan), supaya nanti dalam pelaksanaan lancar, agar data yang di buku nikah betul, tidak ada perubahan," katanya.
Terkait dengan persiapan KUA Banjarsari, ia memastikan sudah siap seluruhnya. Menurut dia, nanti akan disiapkan dua penghulu.
"Insyaallah saya (bertindak sebagai penghulu), cadangannya bapak Amin Budianto," katanya.
Sementara itu, dikatakannya, untuk prosesi ijab kabul bisa dilakukan di rumah mempelai. Meski demikian, menurut dia, harus ada izin dari Satgas Gugus Kota Surakarta.
"Ini sudah sesuai dengan surat edaran dari Pemkot Surakarta," katanya. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Belum Klarifikasi Data, Persiapan Penikahan Adik Presiden Jokowi dengan Anwar Usman Masih Kurang Satu Tahapan
-
Pernikahan Adik Presiden Jokowi dengan Ketua MK, Polisi Terapkan Satu Jalur ke Lokasi Resepsi
-
Jelang Pernikahan Adik Presiden Jokowi, Polisi akan Terapkan Satu Jalur di Kawasan Gedung Graha Saba Buana
-
Undangan Pernikahan Ketua MK dan Adik Presiden Jokowi, Ada Barcode Khusus untuk Akses Masuk
-
Singgung Warga Solo, Ketua MK Anwar Usman Ungkap Hal yang Bikin Jatuh Cinta dengan Adik Presiden Jokowi
Terpopuler
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
UMKM Kota Batu Tangguh dan Inovatif Berkat Dukungan Klasterkuhidupku BRI
-
443 Juta Transaksi: Bukti Peran Strategis AgenBRILink untuk BRI
-
Jebakan Maut di Flyover, Pengendara Motor Jadi Korban Senar Layangan! Polisi: Ini Ancaman Berbahaya
-
Gula Diabetasol, Gula Rendah Kalori
-
Angka Kecelakaan di Jogja Turun, Polisi Bongkar 'Dosa' Utama Pengendara yang Bikin Celaka