SuaraJogja.id - Pemerintah mewaspadai lonjakan kasus Covid-19 usai libur panjang lebaran. Meski begitu, fakta di lapangan menunjukkan bahwa jumlah kasus Covid-19 tergolong terkendali.
Ini diperkuat dengan data yang mana dalam 25 hari terakhir kasus Covid-19 harian di Indonesia di bawah 1.000 kasus.
Untuk di Kabupaten Bantul sendiri per Selasa (24/5/2022) tercatat ada penambahan lima orang positif Covid-19 dan satu orang meninggal dunia.
Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bantul, dr. Sri Wahyu Joko Santoso menyampaikan, perkembangan kasus Covid-19 saat ini terkendali. Ditambah orang yang diisolasi sudah sembuh.
Baca Juga: Dapat Bantuan Mesin Pirolisis, Warga Siten Bantul Ubah Limbah Sampah Plastik Jadi Minyak Tanah
Namun demikian, masyarakat diminta untuk tetap waspada penularan Covid-19.
"Tapi tetap harus waspada terjadinya penularan karena Covid-19 masih ada walau tidak menimbulkan gejala ringan ataupun gejala berat," ujarnya, Rabu (25/5/2022).
Memasuki minggu ketiga setelah libur Hari Raya Idul Fitri memang tidak ada lonjakan kasus. Harapannya tidak ada kasus baru yang masuk ke Bumi Projotamansari.
"Setelah libur lebaran tidak ada lonjakan kasus. Kami juga berharap tidak ada kasus baru yang masuk ke Bantul ataupun DIY," paparnya.
Upaya yang dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona yaitu tetap melakukan skrining. Dinkes Bantul menyasar warga yang menderita batuk pilek tapi tidak kunjung sembuh.
Baca Juga: Soroti Wacana Kenaikan Tarif Retribusi Pantai Selatan di Bantul, Dispar Minta Jangan Tergesa-gesa
"Kami tetap melakukan skrining untuk orang-orang yang bergejala influenza, batuk pilek sudah berhari-ahri tidak sembuh. Tetap kami laksanakan tes swab," ujarnya.
Kala disinggung soal kelonggaran masker di luar ruangan, pihaknya mengimbau kepada orang yang berrisiko tinggi tertular seperti lansia, punya penyakit penyerta berat atau ringan, dan sedang sakit tetap harus pakai masker.
"Terkait itu kami tetap menjalankan sesuai arahan presiden. Saat ada di dalam ruangan wajib pakai masker, kalau sedang di luar boleh dilepas," ujar dia.
Berita Terkait
-
Jadwal Cuti Lebaran dan Libur Sekolah 2025, Ini Tanggal Resminya
-
Catat! Ini Jadwal Lengkap Libur dan Cuti Bersama Lebaran 2025
-
Gelar Kunjungan Industri, Siswa MAN 2 Bantul Praktik Olah Bandeng Juwana
-
Mempelajari Pembentukan Pulau Jawa di History of Java Museum
-
Trump Tarik AS dari WHO! Salahkan Penanganan COVID-19
Terpopuler
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Ragnar Oratmangoen Tak Nyaman: Saya Mau Kembali ke Belanda
- Bagaimana Nih? Alex Pastoor Cabut Sebulan Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain
Pilihan
-
Rusuh Persija vs Persib: Puluhan Orang Jadi Korban, 15 Jakmania, 22 Bobotoh
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
Terkini
-
Diduga Keletihan, Kakek Asal Playen Ditemukan Tewas Tertelungkup di Ladang
-
Berhasrat Amankan Tiga Poin, Ini Taktik Arema FC Jelang Hadapi PSS Sleman
-
Para Kepala Daerah Terpilih Jalani Cek Kesehatan Jelang Pelantikan, Kemendagri Ungkap Hasilnya
-
Gali Potensi Buah Lokal, Dinas Pertanian Kulon Progo Gelar Heboh Buah
-
Bawa Celurit di Jalanan, 3 Remaja di Bantul Diamankan Warga