SuaraJogja.id - Kini banyak challenge yang bisa dilakukan warganet dengan filter dan lagu yang nantinya diunggah di media sosial. Baru-baru ini beredar challenge yang menunjukkan bakat dandanan seseorang mirip dengan sebuah merek brand fashion ternama, seperti Gucci, Dior, hingga Balenciaga.
Banyak influencer dan selebgram melakukan challenge tersebut dan videonya viral di media sosial Instagram.
Tak mau kalah dengan selebgram tersebut, salah satu santri laki-laki ini mencoba challenge tersebut namun ala anak santri pondok pesantren.
Dalam video yang diunggah ulan oleh akun @seventhtenngirls di Instagram, pada unggahan tersebut terlihat seorang laki-laki tengah memegang ponsel yang bertulisan “Santri” yang menandakan bahwa challenge tersebut memperlihatkan dirinya akan cosplay sebagai pakaian ala anak santri.
Terlihat dalam video tersebut, cowok ini mengambil beberapa item pakaian yang ada di dalam lemari seperti baju berwarna putih yang ada di gantungan.
Tak lupa juga mengambil sajadah dan sarung dengan merek ternama yang terlipat rapi di lemari. Nggal lupa, cowok ini juga mengambil peci dan terakhir memilih item kacamata yang siap dipakai.
Setelah memilih berbagai item, cowok tersebut lantas menggunakannya dan berfoto ala model majalah dalam beberapa gaya dengan mengenakan baju dan aksesori yang sudah ia pilih.
Warganet yang melihat hal tersebut lantas kaget dengan tampilan santri satu ini yang cocok jika disandingkan dengan model cover majalah.
Unggahan video challenge ini lantas viral dan mendapatkan beragam komentar dari warganet di Instagram.
Baca Juga: 3 Orang Diduga Pelaku Penganiayaan Santri hingga Tewas di Sumut Ditangkap
“The real bikin meleyot,” tulis salah satu warganet di Instagram.
“Bikin gih ala sarungan anak santri,” tulis komentar warganet lainnya.
Santri perempuan yuk bikin juga,” komentar warganet lainnya.
“Keren sih ini,” tulis salah satu komentar warganet di Instagram.
Unggahan video challenge santri ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 846 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Infus Tetap Terpasang di Tangan, Imel Putri Cahyati Semangat Bikin Gucci Challenge
-
Dilihat 10 Juta Kali, Renjun Ajak Fans Ikut TikTok 'Beatbox Wink Challenge'
-
3 Orang Diduga Pelaku Penganiayaan Santri hingga Tewas di Sumut Ditangkap
-
Gaya Rayyanza Ikut Gucci Challenge Jadi Sorotan, Nagita Slavina Cuma Bilang Begini
-
Mewah Serba Gucci, OOTD Luna Maya Ini Nyaris Tembus Rp100 Juta
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Disebut Termahal Kedua di Indonesia, Menelusuri Akar Pahit Biaya Hidup di Jogja yang Meroket
-
Pengamat UMY: Posisi Raudi Akmal Sah secara Kelembagaan dalam Akses Informasi Hibah
-
Relawan BRI Peduli Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sekolah untuk Pemulihan Pascabencana Aceh Tamiang
-
Gempa Guncang Sleman, Aktivitas di PN Sleman Sempat Terhenti
-
Akses Mudah dan Strategis, Ini Pilihan Penginapan Jogja Murah di Bawah 500 Ribu Dekat Malioboro