SuaraJogja.id - Investasi dalam bentuk emas kini sudah tak asing lagi bagi sebagian orang, pasalnya harga emas yang kerap naik dan turun bisa jadi tabungan yang menjanjikan di kemudian hari.
Ukuran emas juga beragam, mulai dari besaran gram hingga kilogram. Namun yang banyak dijual dipasaran merupakan emas dengan besaran gram.
Salah satu warganet di Instagram menunjukkan proses pembelian emas hingga besaran satu kilogram dan harga yang harus dibayar.
Dalam video yang diunggah akun @rumahmungill, warganet satu ini bercerita tengah menemani salah satu temannya bertransaksi emas satu kilogram.
Baca Juga: Harga Emas Antam Menguat Tipis Hari Ini, Saatnya Dijual?
Terlihat pada video yang viral tersebut, ia bercerita jika proses utama yang harus dilakukan adalah pergi ke bank untuk menyetor sejumlah uang yang digunakan untuk membeli emas tersebut.
Pada video tersebut, terlihat temannya menyetorkan uang cash yang nominalnya kurang lebih Rp900 juta, namun harga tersebut tergantung harga emas pada hari itu.
Setelah melakukan proses penyetoran uang, dia dan temannya diarahkan untuk pergi ke salah satu butik emas untuk mengambil barangnya di sana.
Usai mengantre, akhirnya temannya berhasil mendapatkan emas seberat satu kilogram, saat diperiksa dalamnya emas batangan tersebut cukup besar hampir segenggaman tangan orang dewasa, namun sangat berat.
Warganet yang melihat penampakan emas sebesar itu lantas menuliskan beragam komentar di unggahan tersebut.
Baca Juga: Mulai Naik, Harga Emas Antam Dibanderol Rp 987.000/Gram
“Akhirnya tahu penampakan emas 1kg genks,” tulis salah satu warganet.
“Seukuran sikat kayu yang buat nyikat sepatu,” tulis komentar salah satu warganet lainnya.
“Semoga bisa beli juga soon,” komentar warganet di Instagram.
“Punya tetangga kaya banget, tapi selalu berpenampilan biasa aja, malah kayak orang susah. Kalau beli emas sekilo dia pamer ke aku, emas nya dibalut kertas bekas buku diikat karet,” cerita salah satu warganet.
Unggahan video saat membeli emas seberat satu kilogram ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 2,8 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
Terkini
-
Liburan di Kampung Main dari Pasar Wiguna x Wonderful Indonesia: Wadah Anak Bermain dan Belajar
-
AgenBRILink SDM Mart Dorong Pengembangan Usaha Masyarakat di Grobogan
-
Kesaksian Warga Soal Cekcok Order Kopi Berujung Ricuh, Driver Ojol Disebut Sempat Telat Berjam-jam
-
Polisi Pastikan Telusuri Provokator Aksi Massa Driver ShopeeFood di Sleman yang Berujung Ricuh
-
Duh! Ricuh dengan Pelanggan di Sleman, Mobil Polisi Dirusak Ratusan Driver ShopeeFood