SuaraJogja.id - Satu buah pohon besar dilaporkan tumbang hingga menimpa wahana permainan di sekitar Lapangan Denggung, Kabupaten Sleman, Senin (13/6/2022) siang. Hal itu diduga karena hujan deras yang mengguyur wilayah DIY sejak pukul 13.30 WIB.
Peristiwa tersebut dibagikan oleh akun Achmad Fikri dalam grup Facebook Segel DIY-Jateng.
Tampak dari foto beberapa wahana seperti perahu dan beberapa wanaha permainan lain tertimpa pohon besar.
"Senin 13 Juni 2022, hujan disertai angin menyebabkan sebuah poho tumbang di Lapangan Denggung," tulis Achmad Fikri, Senin.
Tak hanya foto, beberapa potongan video juga dibagikan dengan kondisi pohon yang diduga jenis Beringin ambruk ke lokasi pasar malam di Pasar Denggung
Dari unggahan tersebut juga diketahui belum ada laporan korban jiwa. Hanya beberapa kendaraan ikut tertimpa.
"Pohon menimpa wahana permainan dan beberapa motor. Nihil korban jiwa," terang penguggah foto.
Hingga artikel ini tayang Suarajogja.id masih berusaha mengonformasi peristiwa dari pihak berwenang.
Untuk diketahui, dari prakiraan cuaca oleh BMKG, wilayah Sleman diketahui akan diguyur hujan dengan intensitas cukup besar disertai petir.
Baca Juga: Video Pohon Besar Tumbang di Alun-Alun Utara Jogja, Gara-Gara Hujan Angin Sore Hari
Selain itu tingkat suhu udara juga berada di angka 21-30 derajat cescius, lebih dingin dibanding wilayah kabupaten dan kota lain.
Pada pengamatan BMKG, hujan terjadi merata hampir di seluruh wilayah DIY pada siang hari hingga menuju sore. Masyarakat diminta tetap waspada dengan kondisi cuaca buruk ini.
Berita Terkait
-
Prakiraan Cuaca Jogja 13 Juni 2022, Waspada Hujan Petir Terjang Sleman
-
Beredar Video Konser Musik Undang Mbak Rara, Ending Tetap Hujan Deras Tuai Protes Penonton: Kumaha Atuh?
-
Hujan Deras yang Basahi Gedung Pakuan Tak Surutkan Warga dari Berbagai Daerah Ungkapkan Duka Mendalam untuk Eril
-
Galeri Foto Duel Seru Pembukaan Piala Presiden 2022, Persis Solo vs PSS Sleman Berakhir Imbang
-
Satu Pemudik Asal Sumsel Meninggal Dunia Usai Tertimpa Pohon Besar di Bengkulu Tengah
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Miris, Siswa SMP di Kulon Progo Kecanduan Judi Online, Sampai Nekat Pinjam NIK Bibi untuk Pinjol
-
Yogyakarta Berhasil Tekan Stunting Drastis, Rahasianya Ada di Pencegahan Dini
-
Tangisan Subuh di Ngemplak: Warga Temukan Bayi Ditinggalkan di Kardus
-
Mahfud MD: Biarkan Prabowo Olah Komite Reformasi Polri, KPK Lebih Baik Panggil Orang Ini Soal Whoosh
-
Terungkap di Depan Tokoh Nasional, Sultan HB X Sentil Etika Pejabat dan Masa Depan Demokrasi