SuaraJogja.id - Satu buah pohon besar dilaporkan tumbang hingga menimpa wahana permainan di sekitar Lapangan Denggung, Kabupaten Sleman, Senin (13/6/2022) siang. Hal itu diduga karena hujan deras yang mengguyur wilayah DIY sejak pukul 13.30 WIB.
Peristiwa tersebut dibagikan oleh akun Achmad Fikri dalam grup Facebook Segel DIY-Jateng.
Tampak dari foto beberapa wahana seperti perahu dan beberapa wanaha permainan lain tertimpa pohon besar.
"Senin 13 Juni 2022, hujan disertai angin menyebabkan sebuah poho tumbang di Lapangan Denggung," tulis Achmad Fikri, Senin.
Tak hanya foto, beberapa potongan video juga dibagikan dengan kondisi pohon yang diduga jenis Beringin ambruk ke lokasi pasar malam di Pasar Denggung
Dari unggahan tersebut juga diketahui belum ada laporan korban jiwa. Hanya beberapa kendaraan ikut tertimpa.
"Pohon menimpa wahana permainan dan beberapa motor. Nihil korban jiwa," terang penguggah foto.
Hingga artikel ini tayang Suarajogja.id masih berusaha mengonformasi peristiwa dari pihak berwenang.
Untuk diketahui, dari prakiraan cuaca oleh BMKG, wilayah Sleman diketahui akan diguyur hujan dengan intensitas cukup besar disertai petir.
Baca Juga: Video Pohon Besar Tumbang di Alun-Alun Utara Jogja, Gara-Gara Hujan Angin Sore Hari
Selain itu tingkat suhu udara juga berada di angka 21-30 derajat cescius, lebih dingin dibanding wilayah kabupaten dan kota lain.
Pada pengamatan BMKG, hujan terjadi merata hampir di seluruh wilayah DIY pada siang hari hingga menuju sore. Masyarakat diminta tetap waspada dengan kondisi cuaca buruk ini.
Berita Terkait
-
Prakiraan Cuaca Jogja 13 Juni 2022, Waspada Hujan Petir Terjang Sleman
-
Beredar Video Konser Musik Undang Mbak Rara, Ending Tetap Hujan Deras Tuai Protes Penonton: Kumaha Atuh?
-
Hujan Deras yang Basahi Gedung Pakuan Tak Surutkan Warga dari Berbagai Daerah Ungkapkan Duka Mendalam untuk Eril
-
Galeri Foto Duel Seru Pembukaan Piala Presiden 2022, Persis Solo vs PSS Sleman Berakhir Imbang
-
Satu Pemudik Asal Sumsel Meninggal Dunia Usai Tertimpa Pohon Besar di Bengkulu Tengah
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Disebut Termahal Kedua di Indonesia, Menelusuri Akar Pahit Biaya Hidup di Jogja yang Meroket
-
Pengamat UMY: Posisi Raudi Akmal Sah secara Kelembagaan dalam Akses Informasi Hibah
-
Relawan BRI Peduli Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sekolah untuk Pemulihan Pascabencana Aceh Tamiang
-
Gempa Guncang Sleman, Aktivitas di PN Sleman Sempat Terhenti
-
Akses Mudah dan Strategis, Ini Pilihan Penginapan Jogja Murah di Bawah 500 Ribu Dekat Malioboro