SuaraJogja.id - Laga Indonesia Master 2022 yang diadakan di Istora Senayan, Jakarta belum lama ini menarik para pecinta bulu tangkis untuk menyaksikannya secara langsung.
Tak mau kehilangan momen menyaksikan pertandingan bulu tangkis tersebut, seorang penonton ketahuan tengah mengerjakan skripsi di bangku tribun penonton.
Peristiwa unik tersebut berhasil diunggah ulang oleh akun @celah.kampus di media sosial Instagram.
Terlihat dalam unggahan video tersebut, terlihat kerumunan penonton yang antusias menyaksikan langsung pertandingan bulu tangkis dari bangku penonton.
Baca Juga: Dosen Idaman, Bayari Mahasiswanya Makan di Luar sambil Bimbingan Skripsi
Dalam unggahan tersebut terlihat seorang penonton wanita tengah membuka laptop yang diletakkan di pangkuannya tersebut.
Terlihat penonton tersebut tengah mengerjakan sesuatu di dalam file laptopnya. Dalam video lainnya, terlihat pula pertandingan bulu tangkis tengah berlangsung.
Wanita tersebut diduga tengah mengerjakan skripsinya di bangku penonton Istora Senayan. Penonton satu ini seperti tak ingin meninggalkan skripsinya namun juga tak ingin melewatkan momen menonton secara langsung pertandingan seru tersebut.
Unggahan video seorang wanita tengah mengerjakan skripsi saat menonton bulu tangkis di Istora Senayan ini lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet.
“Not cool at all. Manajemen waktunya yang kurang bagus, kalo mau nonton setidaknya diselesaikan dulu atau ga nonton dulu baru ngerjain,” tulis salah satu warganet.
Baca Juga: Mahasiswi Ini Niat Kerjakan Skripsi Sambil Nonton Bulu Tangkis di Istora
“Kalo aku mana bisa fokus, harus sepi dulu baru jalan,” komentar salah satu warganet lainnya.
“Ada 2 sudut pandang, caper dan emang sengaja,” tulis komentar warganet lainnya.
“Kalau aku berpikir mungkin dia diajak nonton temannya karena nggak enak jadi yaudah dia disitu hanya menemani tapi dia juga punya kesibukan,” komentar lainnya dari warganet.
“Jadi inget pas Allobank kemarin, ada yang lagi presentasi pas antri masuk mana lagi ricuh banget. Kalo engga presentasi mah gpp lah bisa dimaklumin cuman merhatiin dan dengerin orang presentasinya, lah ini malah dia yang presentasi. Mana berisik banget lagi. Engga kebayang itu guru/dosennya ngomong gimana,’ cerita salah satu warganet di kolom komentar.
“Liatnya aja pusing, mungkin mencari suasana baru juga kali ya,” tulis warganet di Instagram.
Unggahan video seorang wanita diduga tengah mengerjakan skripsi saat nonton bulu tangkis ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 4,5 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Cek Skripsi Jokowi di UGM, Roy Suryo: Tak Ada Lembar Pengesahan Dosen Penguji
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kegagalan di BAC 2025, Taufik Hidayat: Fasilitas Ada, Apa Sih yang Kurang?
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi
-
Waspada Jebakan Kerja di Luar Negeri, Menteri Ungkap Modus PMI Unprosedural Incar Anak Muda
-
Dana Hibah Pariwisata Sleman Dikorupsi? Bupati Harda Kiswaya Beri Klarifikasi Usai Diperiksa Kejari
-
Empat Kali Lurah di Sleman Tersandung Kasus Tanah Kas Desa, Pengawasan Makin Diperketat
-
Guru Besar UGM: Hapus Kuota Impor AS? Petani Lokal Bisa Mati Kutu