SuaraJogja.id - Rumah dengan konsep yang unik memang mampu menarik perhatian orang-orang. Apalagi konsep rumah berusaha menyatu dengan alam sehingga rumah bisa memiliki desain yang estetik dan berbeda dengan rumah-rumah yang lain.
Biasanya konsep rumah yang menyatu dengan alam, dibuat berdasarkan perhitungan yang matang. Konsepnya dirancang oleh arsitektur berpengalaman supaya pembangunan rumah tidak merusak alam tetapi dapat membaur dengan alam.
Bicara mengenai rumah dengan nuansa alam, baru-baru ini warganet dihebohkan dengan tampilan rumah bersuasana alam yang unik. Seperti yang diposting oleh akun Instagram @desain.rumah.idaman, memperlihatkan rumah yang lebih mirip hutan, ketimbang rumah.
Pasalnya rumah tersebut ditutupi oleh pohon besar dan tanaman yang merambat. Tanaman merambat di halaman rumah, tembok depan hingga pintu rumah tersebut.
Saking lebatnya wujud asli rumah tidak bisa terlihat dengan jelas, sehingga rumah sepintas seperti hutan karena tumbuhannya yang lebat.
Padahal apabila rumah tidak ditutupi oleh tanaman merambat dan pohon besar, rumah akan tampak megah karena memiliki bangunan yang luas serta 2 lantai.
“Boleh juga jadi ide rumah idaman buat yang suka jungle life,” tulis keterangan di video tersebut.
Potret rumah yang ditutupi oleh tanaman yang lebat itu menarik perhatian warganet. Kolom komentar dibanjiri oleh warganet yang khawatir dengan rumah yang seperti itu. Khawatir kalau rumah akan dijadikan sarang hewan berbahaya seperti ular.
Di sisi lain ada pula yang berpendapat kalau rumah tersebut sebenarnya rumah yang tidak terurus sehingga banyak tanaman merambat di sana.
“Ngeri takutnya bukan hantu malahan. Takut buat sarang ular hihihi,” ujar warganet.
Berita Terkait
-
Michelle Obama Tanggapi Isu Rumah Tangga: Tak Perlu Lagi Hidup Sesuai Ekspektasi
-
9 Kontroversi Rumah Literasi yang Penuh Kejanggalan: Dikecam Tak Transparan
-
Murka Puan Maharani Soal Aksi Mesum Dokter Priguna: Pengkhianatan Serius Terhadap Etika Kemanusiaan!
-
Kronologi Rumah Literasi Diduga Selewengkan Dana Donasi
-
Profil Rumah Literasi: Diduga Selewengkan Uang Donasi, Donatur Tagih Transparansi
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Harga Emas Terbang Tinggi Hingga Pecah Rekor, Jadi Rp1.889.000
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
Terkini
-
Peringatan Dini BMKG Terbukti, Sleman Porak Poranda Diterjang Angin Kencang
-
Sultan HB X Angkat Bicara, Polemik Penggusuran Warga Lempuyangan Dibawa ke Keraton
-
Konten Kreator TikTok Tantang Leluhur Demi Viral? Keraton Yogyakarta Meradang
-
'Saya Hidupkan Semua!' Wali Kota Jogja Kerahkan 10 Mesin untuk Tangani 300 Ton Sampah Per Hari
-
Curhat Petani Gulurejo, Ladang Terendam, Harapan Pupus Akibat Sungai Mendangkal